Acuhkan Peringatan Rusia, NATO Sebar Pasukan di Eropa Timur
A
A
A
BRUSSELS - Menteri pertahanan negara-negara anggota NATO menghasilkan kata sepakat untuk meningkatkan kehadiran militer di Eropa Timur. Kesepakatan tersebut diungkapkan Sekretaris Jenderal NATO, Jens Stoltenberg.
Stoltenberg menyatakan, kehadiran pasukan multinasional ini akan dirotasi dan didukung oleh program latihan. Tidak hanya itu, kehadiran pasukan NATO di Eropa Timur ini juga akan dilengkapi dengan logistik dan infrastruktur.
"Perencana militer kami akan memberikan saran pada besaran dan komposisi kehadiran kami akan ditingkatkan pada musim semi ini," tambahnya seperti dilansir dari Xinhua, Kamis (11/2/2016).
NATO sendiri telah meningkatkan kehadirannya di bagian timur dari Aliansi dalam krisis Ukraina. "Kekuatan Response Force NATO telah tiga kali lipat lebih dari 40.000 tentara dengan angkatan baru menjadi ujung tombaknya. Dan kami telah mengaktifkan enam markas kecil di negara sekutu kami di Timur dan akan mendirikan dua lagi," terang Stoltenberg.
Sebelumnya, Rusia berulang kali menyatakan keprihatinan atas pembangunan militer NATO di sepanjang wilayah perbatasan barat. Moskow memperingatkan bahwa ekspansi aliansi merongrong keamanan regional dan global.
Stoltenberg menyatakan, kehadiran pasukan multinasional ini akan dirotasi dan didukung oleh program latihan. Tidak hanya itu, kehadiran pasukan NATO di Eropa Timur ini juga akan dilengkapi dengan logistik dan infrastruktur.
"Perencana militer kami akan memberikan saran pada besaran dan komposisi kehadiran kami akan ditingkatkan pada musim semi ini," tambahnya seperti dilansir dari Xinhua, Kamis (11/2/2016).
NATO sendiri telah meningkatkan kehadirannya di bagian timur dari Aliansi dalam krisis Ukraina. "Kekuatan Response Force NATO telah tiga kali lipat lebih dari 40.000 tentara dengan angkatan baru menjadi ujung tombaknya. Dan kami telah mengaktifkan enam markas kecil di negara sekutu kami di Timur dan akan mendirikan dua lagi," terang Stoltenberg.
Sebelumnya, Rusia berulang kali menyatakan keprihatinan atas pembangunan militer NATO di sepanjang wilayah perbatasan barat. Moskow memperingatkan bahwa ekspansi aliansi merongrong keamanan regional dan global.
(ian)