Sakit Langka, Bocah Inggris Ini Dianggap Pinokio di Kehidupan Nyata

Selasa, 15 Desember 2015 - 12:16 WIB
Sakit Langka, Bocah Inggris Ini Dianggap Pinokio di Kehidupan Nyata
Sakit Langka, Bocah Inggris Ini Dianggap Pinokio di Kehidupan Nyata
A A A
WALES - Bocah balita berumur 21 bulan di Inggris terlahir dengan kondisi sakit langka, di mana otak tumbuh membentuk ”kantung” yang membuat hidungnya membengkak dan memanjang. Ibu balita itu menganggap balitanya sebagai “Pinokio di kehidupan nyata”.

Balita bernamaOllie Trezise itu mengalami sakit langka yang oleh dunia medis dinamakan encephalocele. Balita itu mengalami kondisi, di mana otak tumbuh melalui sebuah lubang di tengkorak yang pada akhirnya menciptakan jaringan lunak mirip kantung di hidungnya.

Balita asal Maesteg, Wales, Inggris itu telah dipaksa untuk menjalani beberapa operasi yang menyakitkan untuk membantu dia agar bisa bernapas dan menutup kesenjangan dalam tengkoraknya.


Tapi ibunya, Amy Poole, 22, mengatakan anaknya tumbuh pemberani meski telah dibombardir dengan komentar kejam dari orang-orang asing. Salah satu komentar menyakitkan yang pernah dia dengar adalah; “seharusnya dia tidak pernah lahir”. Ada juga yang mengejak anaknya dengan julukan “jelek”.

Ini benar-benar menyakitkan hati,” kata Poole.”Setiap kali, seorang wanita mengatakan bahwa saya seharusnya tidak melahirkan dia. Saya hampir menangis,” katanya lagi, seperti dikutip Daily Mail, semalam.


Bagi saya, Ollie sempurna. Dia Pinokio kecil di kehidupan nyata saya dan saya bisa bangga padanya,” ujarnya.

Poole pertama kali menemukan kejanggalan pada Ollie saat usianya 20 minggu. Saat itu, kehamilan Poole dipindai dan diketahui ada jaringan lunak tak terduga yang tumbuh di wajah bayi yang dia kandung.

Namun, dia masih terkejut dengan kondisinya setelah melahirkan Ollie di University Hospital of Wales pada Februari 2014. Balita itu hanya tinggal dengan ibunya, setelah Poole dan suaminya berpisah.

Ketika saya diberi Ollie, saya sangat terkejut bahwa saya hampir tidak bisa berbicara. Dia begitu kecil, tapi ada benjolan seukuran bola golf di hidungnya,” katanya. ”Pada awalnya saya tidak yakin bagaimana saya akan mengatasinya. Tapi saya tahu bahwa saya akan mencintainya, tidak peduli apa yang tampak.”
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4305 seconds (0.1#10.140)