Hubungan AL China dan AS Masuk Fase Terbaik dalam Sejarah
A
A
A
BEIJING - Hubungan antara Angkatan Laut (AL) China dan AL Amerika Serikat (AS) memasuki fase terbaik dalam sejarah. Hal itu disampaikan Kepala AL China, Wu Shengli, Jumat (23/10/2015).
Indikasi membaiknya hubungan kekuatan maritim kedua negara itu ditandai dengan aksi saling berkunjung ke kapal perang masing-masing.
Komentar itu muncul setelah AS dan China bersitegang soal polemik klaim Laut China Selatan oleh Beijing.
Ketegangan sempat memanas ketika Washington ingin mengirim kapal perang ke dekat pulau-pulau buatan China di Laut China Selatan. AS menganggap rencana itu sebagai bagian dari kebebasan bernavigasi.
Langkah tersebut sempat membuat China tersinggung, karena kawasan Laut China Selatan dianggap sebagai wilayah kedaulatan mereka. Ketegangan diredam setelah China dan AS meningkatkan interaksi militer, termasuk melakukan latihan bersama di laut dan udara.
”Saat ini, hubungan antara Angkatan Laut China dan Angkatan Laut AS mengalami masa terbaik dalam sejarah,” kata Wu, seperti dikutip Reuters. ”Bursa dan komunikasi lebih percaya dan efektif. Ini tidak datang dengan mudah dan merupakan hasil dari kerja keras kedua belah pihak,” ujarnya.
”Di masa depan, pertukaran antara pasukan garis depan dari kedua negara akan secara bertahap menjadi lebih sistematis,” imbuh Wu. Pada awal pekan ini, puluhan perwira Angkatan Laut AS mengunjungi kapal induk China, Liaoning. Mereka juga mengunjungi sekolah kapal selam.
Indikasi membaiknya hubungan kekuatan maritim kedua negara itu ditandai dengan aksi saling berkunjung ke kapal perang masing-masing.
Komentar itu muncul setelah AS dan China bersitegang soal polemik klaim Laut China Selatan oleh Beijing.
Ketegangan sempat memanas ketika Washington ingin mengirim kapal perang ke dekat pulau-pulau buatan China di Laut China Selatan. AS menganggap rencana itu sebagai bagian dari kebebasan bernavigasi.
Langkah tersebut sempat membuat China tersinggung, karena kawasan Laut China Selatan dianggap sebagai wilayah kedaulatan mereka. Ketegangan diredam setelah China dan AS meningkatkan interaksi militer, termasuk melakukan latihan bersama di laut dan udara.
”Saat ini, hubungan antara Angkatan Laut China dan Angkatan Laut AS mengalami masa terbaik dalam sejarah,” kata Wu, seperti dikutip Reuters. ”Bursa dan komunikasi lebih percaya dan efektif. Ini tidak datang dengan mudah dan merupakan hasil dari kerja keras kedua belah pihak,” ujarnya.
”Di masa depan, pertukaran antara pasukan garis depan dari kedua negara akan secara bertahap menjadi lebih sistematis,” imbuh Wu. Pada awal pekan ini, puluhan perwira Angkatan Laut AS mengunjungi kapal induk China, Liaoning. Mereka juga mengunjungi sekolah kapal selam.
(mas)