Pengadilan Prancis Perintahkan Sebuah Patung Perawan Maria Dihilangkan, Ini Alasannya

Sabtu, 14 Januari 2023 - 04:22 WIB
loading...
Pengadilan Prancis Perintahkan...
Pengadilan Prancis perintahkan sebuah kota kecil untuk menghilngkan patung Perawan Maria yang didirikan di persimpangan jalan. Foto/RTE
A A A
PARIS - Pengadilan Prancis memerintahkan sebuah kota kecil untuk menghilangkan sebuah patung Perawan Maria . Alasannya pajangan keagamaan melanggar pemisahan gereja dan negara.

Patung itu terletak di persimpangan jalan di La Flotte, sebuah kota dengan 2.800 penduduk di pulau liburan populer Ile-de-Re, di lepas pantai Atlantik Prancis.

Patung itu didirikan oleh keluarga setempat setelah Perang Dunia II sebagai rasa terima kasih atas kembalinya ayah dan anak dari konflik dalam kondisi hidup.

Situs itu awalnya adalah taman, namun keluarga yang memilikinya kemudian menyumbangkan situstersebut ke otoritas kota dengan patung Perawan Maria didirikan di persimpangan jalan pada tahun 1983.

Baca juga: Perempuan Ini Klaim Hamil Tanpa Berhubungan Seks, Dijuluki Perawan Maria-nya AS

Pada tahun 2020, patung itu dirusak oleh mobil yang lewat, dan otoritas setempat memutuskan untuk memulihkan patung tersebut dan mengembalikannya ke tempat yang sama, tetapi kali ini di platform yang ditinggikan.

Langkah itu memicu pengaduan hukum oleh La Libre Pensee 17, sebuah asosiasi yang didedikasikan untuk membela sekularitas, atas dasar bahwa undang-undang Prancis sejak tahun 1905 melarang monumen keagamaan di ruang publik.

Pengadilan di Poitiers mengikuti argumen seperti yang dilakukan, pada banding, pengadilan regional di Bordeaux, memerintahkan otoritas kota La Flotte untuk memindahkan patung itu.

Wali kota setempat Jean-Paul Heraudeau menyebut diskusi seputar patung itu "konyol" karena, katanya, itu adalah bagian dari "warisan sejarah" kota dan harus dianggap "lebih sebagai tugu peringatan daripada patung religius".

Tetapi sementara pengadilan menerima bahwa pihak berwenang tidak bermaksud untuk mengungkapkan preferensi agama apa pun, pengadilan juga mengatakan bahwa "Perawan Maria adalah tokoh penting dalam agama Kristen", yang memberinya "karakter religius yang inheren".

Menurut doktrin Katolikpada Kitab Perjanjian Baru, Allah memilih Maria untuk melahirkan Yesus sementara dia tetap perawan.

Agama Katolik, dan beberapa agama lainnya, memuliakan Maria sebagai tokoh sentral dalam iman mereka, dan dia telah menjadi subjek karya seni yang tak terhitung jumlahnya selama berabad-abad.

Otoritas kota La Flotte, seperti dikutip AFP, Sabtu (14/1/2023), memiliki waktu enam bulan untuk memindahkan patung itu.
(min)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Macron Dituding Bawa...
Macron Dituding Bawa Kokain saat ke Ukraina, Ini Kata Pemerintah Prancis
Setelah Berlaku di Sekolah,...
Setelah Berlaku di Sekolah, Mendagri Prancis Akan Larang Penggunaan Jilbab di Kampus
Macron Ingin Pengaruhi...
Macron Ingin Pengaruhi Pemilihan Paus Baru demi Calon dari Prancis
5 Fakta Menarik Gibran,...
5 Fakta Menarik Gibran, Pernah Menimba Ilmu di Prancis hingga Dukung Kemerdekaan Suriah
Inggris Berunding dengan...
Inggris Berunding dengan Prancis dan Arab Saudi untuk Akui Negara Palestina pada Juni
3 Fakta Pembunuhan Muslim...
3 Fakta Pembunuhan Muslim di Prancis yang Gegerkan Dunia, Pemicunya Islamofobia?
Perajin Patung Relief...
Perajin Patung Relief Kawasan Gasblock PGN Karangrejo Makin Cuan di Suadesa Festival 2025
Pakistan Ungkap Jumlah...
Pakistan Ungkap Jumlah Korban dalam Pertempuran dengan india, Tegaskan Komitmen Gencatan Senjata
Trump Bertemu Presiden...
Trump Bertemu Presiden Suriah Ahmad Al Sharaa, Israel Makin Murka
Rekomendasi
Menkes: Laki-laki Celana...
Menkes: Laki-laki Celana Jeansnya Ukuran 33 Lebih Cepat Menghadap Allah
Bikin Emosi Naik-Turun,...
Bikin Emosi Naik-Turun, Ini Karakter Megan Domani di Series Sugar Daddy
Dari Amerika ke Indonesia,...
Dari Amerika ke Indonesia, Metta Karuna Bikin Konten Reaksi yang Bikin Ngakak!
Berita Terkini
Trump Puji Presiden...
Trump Puji Presiden Suriah: Pria yang Menarik dan Tangguh
Agama Penduduk Kashmir...
Agama Penduduk Kashmir dan Persentasenya
Pakistan dan India Bertukar...
Pakistan dan India Bertukar Tahanan di Perbatasan, Siapa yang Dibebaskan?
Tahun Lalu Kepalanya...
Tahun Lalu Kepalanya Dihargai Rp165 Miliar oleh AS, Kini Justru Berjabat Tangan dengan Trump
Masa Depan Jet Rafale...
Masa Depan Jet Rafale Makin Suram setelah Ditembak Jatuh Pakistan
Agama Warga Negara Pakistan...
Agama Warga Negara Pakistan dan Persentasenya, Berpotensi jadi Populasi Islam Terbesar Dunia
Infografis
Pakistan Perintahkan...
Pakistan Perintahkan Militer untuk Membalas Serangan India
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved