Memanas, NATO Umumkan Latihan Militer di Kosovo

Senin, 19 Desember 2022 - 17:08 WIB
loading...
Memanas, NATO Umumkan Latihan Militer di Kosovo
Tentara Polandia yang tergabung dalam misi penjaga perdamaian NATO KFOR memantau jalan utama, dekat Zvecan, Kosovo, 20 September 2022. Foto/REUTERS/Sabine Siebold
A A A
PRISTINA - Misi NATO di Kosovo mengumumkan pada Minggu (18/12/2022) bahwa mereka akan mengadakan latihan militer "taktis" dalam beberapa hari mendatang.

Pengumuman itu muncul di tengah ketegangan antara pemerintah Kosovo yang didukung Barat dan minoritas Serbia di provinsi itu.

“Pasukan Kosovo (KFOR) akan melakukan latihan militer reguler di dekat pangkalannya di Novo Selo,” ungkap misi tersebut mengumumkan melalui akun Twitter-nya.

“Latihan ini bertujuan melatih unit KFOR untuk menjamin kebebasan bergerak dalam situasi tanggap krisis & akan terdiri (dari) serangkaian simulasi taktis & aktivitas logistik,” papar misi tersebut.



“Kebebasan bergerak” mungkin merujuk pada penghapusan barikade, yang didirikan minoritas Serbia Kosovo di sekitar komunitas mereka awal bulan ini untuk melindungi dari serbuan pasukan keamanan provinsi mayoritas Albania.

Barikade dibangun setelah polisi Kosovo menangkap seorang perwira Serbia pekan lalu, menuduhnya menyerang salah satu patroli mereka.

Saat ketegangan antara Pristina dan Beograd berkobar, pejabat etnis Albania menggantikan rekan mereka dari Serbia di Mitrovica Utara, kotamadya mayoritas Serbia terbesar di utara Kosovo.

Sebelumnya, semua anggota Partai Daftar Serbia, yang menikmati kemenangan telak dalam pemilu, mengundurkan diri dari jabatan mereka sebagai protes atas rencana Pristina yang sekarang sudah tidak berlaku untuk melarang plat nomor Serbia di Kosovo.

Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1825 seconds (0.1#10.140)