Mengenal Luksemburg, Negara Kecil dengan Gaji Tertinggi di Dunia

Senin, 21 November 2022 - 15:47 WIB
loading...
Mengenal Luksemburg, Negara Kecil dengan Gaji Tertinggi di Dunia
Luksemburg, negara kecil dengan gaji tertinggi di dunia. Foto/REUTERS
A A A
JAKARTA - Luksemburg adalah negara kecil yang terkurung daratan di Eropa Barat. Ibu kotanya disebut Luxembourg City yang terkenal dengan benteng abad pertengahan dan kota tua di kaki benteng.

Dari abad 16 hingga 1867, Luksemburg adalah tempat salah satu situs berbenteng terbesar di Eropa, dan terus diperkuat saat dikendalikan Kekasiran Romawi, Prancis, Spanyol, dan Prusia.

Negara ini berbatasan dengan Belgia, Prancis, dan Jerman. Perbatasan terpanjang dibagi dengan Belgia.

Sungai Moselle membentuk perbatasan timur ke Jerman. Negara Ini memiliki luas sekitar 2.586 kilometer persegi, kira-kira berukuran sama dengan daerah Dorset di Inggris dan sedikit lebih kecil dari Rhode Island di Amerika Serikat.

Perekonomian Lukusemburg bergantung pada bank, baja, dan sektor industri. Negara ini menikmati hasil produk domestik per kapita tertinggi di dunia. Perekonomian negara ini hampir mirip dengan Jerman dan memiliki tingkat kemakmuran ekonomi tertinggi.

Negara Lukusemburg berpenduduk sekitar 632.000 jiwa, dengan sekitar 170 kebangsaan berbeda yang tinggal di negara ini.

Lebih dari 60% populasi Luksemburg memiliki latar belakang imigran, menurut Statistik Luksemburg. Ia juga tercatat sebagai salah satu negara terkaya dengan membayar gaji tertinggi sekitar USD 68.681 atau setara dengan Rp1 miliar per tahun.

Meskipun Luksemburg dikenal sebagai negara dengan gaji yang sangat tinggi, namun biaya hidup tidak semurah di negara tetangga.

Di Luksemburg, gaji yang bagus sebelum dipotong pajak berkisar antara 5.000 hingga 6.000 euro per bulan dan hingga 30 per jam. Itu merupakan upah tertinggi secara global.

Masyarakat yang bekerja mendapatkan sekitar 66.000 euro per tahun adalah pencari nafkah yang baik. Gaji rata-rata Luksemburg tercatat tertinggi di Uni Eropa.

Penduduknya memiliki daya beli tinggi sekitar 30.499 euro. Sebagai perbandingan, daya beli penduduk Jerman sekitar 22.239 euro dan di Prancis sekitar 19.537 euro.

Nabilah Rofiqoh Duri
(min)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1163 seconds (0.1#10.140)