7 Negara Paling Tidak Damai di Dunia, Rusia Termasuk

Jum'at, 23 September 2022 - 18:51 WIB
loading...
7 Negara Paling Tidak...
Anggota Pertahanan Sipil Suriah menggendong seorang anak yang terluka di kota Hamoria, Ghouta Timur, di Damaskus, Suriah, 6 Januari 2018. Foto/REUTERS/Bassam Khabieh
A A A
DAMASKUS - Daftar negara paling tidak damai di dunia menarik untuk diulas. Sejatinya, setiap negara tentu menginginkan kehidupan yang damai dan aman, khususnya bagi para penduduknya.

Sayangnya, tingkat perdamaian di seluruh dunia belum bisa direalisasikan secara konkret. Meski ada PBB atau lembaga internasional lain yang berfungsi menjaga perdamaian tersebut, faktanya masih cukup banyak negara-negara di dunia yang terlibat konflik dan menjadikannya tidak damai.

Pada tahun 2022 ini, Institute for Economics and Peace (IEP) merilis data Global Peace Index yang mengukur tingkat kedamaian di berbagai negara.

Dari sekitar 163 negara yang terdaftar, sedikitnya ada tujuh negara yang memiliki tingkat kedamaian rendah.

Melansir dari data Global Peace Index 2022, berikut tujuh negara paling tidak damai di dunia.

1. Afghanistan

Afghanistan merupakan negara yang berada di persimpangan antara Asia Tengah dan Asia Selatan. Negara ini berbatasan dengan dengan Pakistan di timur dan selatan, Iran di barat, serta Tajikistan di timur laut.

Menurut data Global Peace Index 2022, Afghanistan berada di urutan terakhir dan bisa disebut sebagai negara paling tidak damai di dunia.

Dalam laporan tersebut, negara ini mendapat indikator merah dengan skor 3.554.

2. Yaman

Berikutnya ada Yaman. Negara di kawasan Asia Barat ini berbatasan dengan Arab Saudi di utara dan Oman di timur laut.

Dalam data Global Peace Index 2022, Yaman menjadi negara paling tidak aman kedua di dunia setelah Afghanistan.

Dengan skor 3.394, Yaman juga mendapat indikator merah yang berarti memiliki tingkat kedamaian sangat rendah.

3. Suriah

Masih di kawasan Timur Tengah, kali ini ada Suriah. Dalam riwayatnya, negara di Asia Barat ini memang cukup sering masuk pemberitaan internasional terkait konflik-konflik yang ada.

Menurut data Global Peace Index 2022, Suriah juga mendapat indikator merah dengan angka 3.356. Hal ini menempatkan Suriah dalam jajaran negara dengan tingkat kedamaian yang sangat rendah.

4. Rusia

Negara paling tidak damai di dunia berikutnya adalah Rusia. Bagi sebagian orang, hal ini mungkin terdengar cukup membingungkan.

Namun faktanya memang dalam beberapa tahun terakhir, Moskow kerap terlibat konflik dengan negara-negara lain. Terbaru tentunya adalah dengan Ukraina.

Dengan angka 3.275, Rusia mendapat indikator merah dan menempati peringkat bawah dari negara paling damai.

Bahkan, Kremlin berada di bawah negara-negara yang lekat kaitannya dengan konflik seperti Irak hingga Libya.

5. Sudan Selatan

Beralih ke Afrika, ada Sudan Selatan yang menempati posisi kelima. Negara Afrika Timur berbatasan langsung Ethiopia, Sudan, Uganda, hingga Kenya.

Dalam riwayatnya, Sudan Selatan meraih kemerdekaan dari Sudan pada tahun 2011.

Berstatus negara berdaulat baru, Sudan Selatan juga mendapat indikator merah dalam hal negara paling damai. Dengan angka 3.184, negara ini masuk dalam jajaran negara dengan perdamaian yang rendah.

6. Republik Demokratik Kongo

Republik Demokratik Kongo merupakan salah satu negara yang berada di kawasan Afrika Tengah. Negara ini berbatasan Sudan Selatan di timur laut, Uganda di timur, serta Angola di barat daya.

Menurut data Global Peace Index 2022, Republik Demokratik Kongo masuk dalam jajaran negara paling tidak damai di dunia. Dengan angka 3.166, negara ini juga mendapat indikator merah.

7. Irak

Irak merupakan negara di kawasan Asia Barat yang memiliki riwayat konflik cukup panjang. Sama halnya dengan beberapa negara Timur Tengah lain, Irak masuk sebagai negara dengan tingkat perdamaian yang cukup rendah.

Dalam laporan Global Peace Index 2022, Irak memiliki skor 3.157 dan mendapat indikator merah.

(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Spesifikasi Jet Israel...
Spesifikasi Jet Israel yang Bombardir Houthi Yaman
Parade Hari Kemenangan...
Parade Hari Kemenangan Jadi Taruhan Besar bagi Putin, Berikut 4 Alasannya
Militer Israel Peringatkan...
Militer Israel Peringatkan Warga Yaman Tinggalkan Daerah Sekitar Bandara Sanaa
Apa Rusia Membantu Padamkan...
Apa Rusia Membantu Padamkan Kebakaran Israel?
Meski Ukraina Tebar...
Meski Ukraina Tebar Ancaman, Siapa yang Datang ke Parade Hari Kemenangan di Moskow?
Trump Incar Bantuan...
Trump Incar Bantuan Erdogan untuk Akhiri Perang Rusia-Ukraina
Didukung Rusia, Tetangga...
Didukung Rusia, Tetangga Indonesia Ini Resmi Ajukan Diri Gabung BRICS
India dan Pakistan di...
India dan Pakistan di Ambang Perang, Bagaimana Perbandingan Kekuatan Militer Kedua Negara?
Spesifikasi Jet Tempur...
Spesifikasi Jet Tempur Rafale India dan Insiden Penembakan Tiga Pesawat oleh Pakistan
Rekomendasi
Hasil Piala Asia Futsal...
Hasil Piala Asia Futsal 2025: Timnas Futsal Putri Indonesia Takluk dari Jepang 
Trailer Squid Game 3...
Trailer Squid Game 3 Resmi Dirilis, Awal Ketegangan Baru
6 Korban Kecelakaan...
6 Korban Kecelakaan Truk Tronton vs Angkot di Kalijambe Purworejo Berhasil Diidentifikasi
Berita Terkini
Siapa Vyomika Singh...
Siapa Vyomika Singh dan Sofiya Qureshi? 2 Perwira Perempuan India yang Jadi Arsitek Operasi Sindoor
Perang Nuklir India...
Perang Nuklir India dan Pakistan Bisa Korbankan Jutaan Nyawa Orang Tak Berdosa
Siapa Jaish-e Mohammed?...
Siapa Jaish-e Mohammed? Kelompok Pejuang Kashmir yang Diserang Jet Tempur India
Respons Pemimpin Dunia...
Respons Pemimpin Dunia atas Operasi Sindoor, Turki: Perang Habis-habisan Terbuka Lebar
6 Kriteria Paus Baru...
6 Kriteria Paus Baru yang Dipilih dalam Konklaf, Salah Satunya Penyembuh Luka Lama
Gagal Mendarat di Kapal...
Gagal Mendarat di Kapal Induk AS, Pesawat Tempur Senilai Rp1,2 Triliun Ini Jatuh ke Laut
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved