Hamas: Kunjungan Biden Bertujuan Melayani Kepentingan Israel

Rabu, 13 Juli 2022 - 22:01 WIB
loading...
Hamas: Kunjungan Biden Bertujuan Melayani Kepentingan Israel
Juru bicara Hamas Hazem Qassem. Foto/twitter
A A A
JALUR GAZA - Kelompok perlawanan Palestina, Hamas, mengatakan kunjungan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden bertujuan melayani kepentingan Israel.

Sikap Hamas itu dilaporkan kantor berita Anadolu News Agency. Biden telah tiba di Israel pada Rabu (13/7/2022) sebagai bagian dari perjalanan regional yang juga mencakup Tepi Barat dan Arab Saudi.

"Kunjungan Biden hanya akan melayani kepentingan Israel di kawasan itu dengan mengorbankan perjuangan Palestina," ungkap juru bicara Hamas, Hazem Qassem, kepada Anadolu Agency.



Dia mengatakan, “Presiden AS berusaha memperdalam perpecahan regional dan membentuk koalisi baru yang menargetkan kekuatan hidup bangsa kita."

"Kepentingan Israel adalah target utama dari semua kunjungan presiden AS ke kawasan itu," tegas Qassem.

Juru bicara Hamas menyerukan usaha-usaha yang menggalang kekuatan melawan kebijakan Zionis dan AS serta meningkatkan hubungan dengan kekuatan perlawanan.



Sebelumnya, Ketua Dewan Syura Iran Mohammad Baqer Qalibaf pada Selasa (12/7/2022) menyebut Biden telah menjadi alat untuk menerapkan kebijakan Israel di wilayah Timur Tengah.

Berbicara selama pertemuan Dewan Syura, Qalibaf memperingatkan Biden bahwa dia akan membuat "kesalahan historis dan strategis" dengan menjadi outlet untuk menerapkan kebijakan Israel di wilayah tersebut.

Dia menjelaskan, tindakan itu akan merugikan pemerintahan Biden lebih dari siapa pun.

(sya)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1030 seconds (0.1#10.140)