Israel 'Bersih-bersih' Jelang Pawai Bendera, Hampir 100 Warga Palestina Ditangkap

Jum'at, 27 Mei 2022 - 20:08 WIB
loading...
A A A
"Pemerintah Israel memikul tanggung jawab penuh atas eskalasi ini yang akan meledakkan situasi. Rakyat kami dan kepemimpinannya mampu melindungi Yerusalem dan tempat-tempat sucinya," bunyi pernyataan itu.

Pawai Bendera tahun ini datang setelah berminggu-minggu eskalasi di Yerusalem dan Tepi Barat.

Pada bulan April, selama bulan suci Ramadhan, polisi dan pemukim Israel berulang kali menyerbu kompleks Masjid al-Aqsa dengan puluhan jemaah Palestina terluka.



Sebelumnya pada bulan Mei, komite keamanan Knesset Israel mengumumkan bahwa polisi Israel telah menangkap sekitar 781 warga Palestina selama serangan ke Masjid al-Aqsa pada bulan April. Seorang warga Palestina berusia 23 tahun, yang terluka oleh polisi Israel di tempat perlindungan itu, meninggal karena luka-lukanya tiga minggu kemudian.

Pada 11 Mei, pasukan Israel menembak mati jurnalis Palestina Shireen Abu Akleeh di Jenin.

(ian)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1824 seconds (0.1#10.140)