AS Tak Bisa Kontak Rusia sejak Invasi ke Ukraina, Dikhawatirkan Bakal Perang Dunia III

Sabtu, 26 Maret 2022 - 14:46 WIB
loading...
AS Tak Bisa Kontak Rusia...
Para petinggi Pentagon sudah tidak bisa mengontak para komandan militer Rusia sejak Moskow menginvasi Ukraina. Pakar khawatir putusnya komunikasi ini bisa membawa dua kekuatan nuklir menuju Perang Dunia III. Foto/REUTERS/Yuri Gripas
A A A
WASHINGTON - Sebuah laporan mengungkap bahwa militer Amerika Serikat (AS) sudah tidak bisa melakukan kontak telepon dengan militer Rusia sejak invasi Moskow ke Ukraina pada 24 Februari lalu. Putusnya komunikasi ini memicu kekhawatiran dua kekuatan nuklir "berjalan dalam tidur" menuju Perang Dunia III.

Mengutip Washington Post, upaya berulang oleh para pemimpin pertahanan dan militer Amerika untuk berbicara dengan rekan-rekan Rusia mereka telah ditolak oleh Moskow sejak bulan lalu.

Lantaran invasi Rusia ke Ukraina, Menteri Pertahanan Amerika Lloyd Austin dan Ketua Kepala Staf Gabungan Jenderal Mark A. Milley telah mencoba untuk melakukan panggilan telepon dengan Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu dan Panglima Militer Jenderal Valery Gerasimov.

"Tetapi Rusia sejauh ini menolak untuk terlibat," kata juru bicara Pentagon John Kirby.

Upaya yang dicoba oleh Austin dan Milley, yang belum pernah dilaporkan, datang ketika Rusia melakukan operasi di dekat perbatasan anggota NATO; Polandia dan Rumania, sementara Amerika Serikat dan sekutu Eropa melakukan operasi kepolisian udara atas Laut Baltik dan memsok senjata dan peralatan tempur ke Ukraina dengan transportasi darat.



Moskow dan Washington memelihara saluran dekonflik tetapi pejabat saat ini dan mantan pejabat mengatakan kontak dari pemimpin militer berpangkat lebih tinggi diperlukan untuk menghindari eskalasi atau memicu kebingungan yang tidak perlu.

"Ada risiko tinggi eskalasi tanpa pemadaman kontak langsung antara pejabat paling senior," kata James Stavridis, yang menjabat sebagai Komandan Sekutu di NATO dari 2009 hingga 2013.

"Orang-orang [Rusia] yang sangat muda terbang dalam jet, kapal perang yang beroperasi, dan melakukan operasi tempur dalam Perang Ukraina. Mereka bukan diplomat berpengalaman, dan tindakan mereka dalam panas operasi dapat disalahpahami," ujarnya.

"Kita harus menghindari skenario NATO dan Rusia berjalan sambil tidur menuju perang karena para pemimpin senior tidak bisa mengangkat telepon dan menjelaskan satu sama lain apa yang terjadi," imbuh dia.

Penggunaan rudal hipersonik Rusia baru-baru ini dan persenjataan canggih lainnya terhadap target di Ukraina barat telah menggarisbawahi ancaman limpahan ke konfrontasi yang lebih luas.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kremlin: Eropa Menginginkan...
Kremlin: Eropa Menginginkan Perang, Bukan Perundingan!
Trump Frustrasi pada...
Trump Frustrasi pada Zelensky: Dia Bisa Kehilangan Seluruh Ukraina
Terungkap! Sheikh Zayed...
Terungkap! Sheikh Zayed Pernah Ragukan AS Akan Lindungi Pemimpin Arab saat Krisis
Vietnam Hendak Beli...
Vietnam Hendak Beli 24 Jet Tempur F-16 AS, Hubungan dengan Rusia Bisa Tamat dan China Bakal Marah
3 Langkah Rusia untuk...
3 Langkah Rusia untuk Merebut Crimea dari Ukraina, Apa Saja?
Ini Ivan Vladimirovich,...
Ini Ivan Vladimirovich, Bocah 10 Tahun Diduga Anak Rahasia Putin dan Si Cantik Alina Kabaeva
Tegang di Langit Indo-Pasifik,...
Tegang di Langit Indo-Pasifik, Jet Tempur China Kejar Pesawat AS Dekat Kapal Induk
Gempa M 6,2 Guncang...
Gempa M 6,2 Guncang Istanbul, Orang-Orang Berlarian Keluar Gedung
Panas! Bos Intelijen...
Panas! Bos Intelijen Israel Shin Bet Bongkar Rencana Netanyahu Matai-matai Demonstran
Rekomendasi
Cegah Keracunan, Badan...
Cegah Keracunan, Badan Gizi Nasional Benahi SOP Pelaksanaan MBG
Ambisi Sultan Amangkurat...
Ambisi Sultan Amangkurat I Bangun Istana Megah Mengerahkan 300 Ribu Pekerja Kandas Diterjang Banjir Bandang
Sinopsis Original Series...
Sinopsis Original Series Vision+ di RCTI Dendam Eps 2: Renata Menyelidiki Siapa Orang di Balik Pembunuhan Ayahnya
Berita Terkini
Menteri Zionis Ini Ancam...
Menteri Zionis Ini Ancam Gulingkan Netanyahu Jika Israel Tak Duduki Gaza
24 menit yang lalu
Kremlin: Eropa Menginginkan...
Kremlin: Eropa Menginginkan Perang, Bukan Perundingan!
43 menit yang lalu
Trump Frustrasi pada...
Trump Frustrasi pada Zelensky: Dia Bisa Kehilangan Seluruh Ukraina
1 jam yang lalu
Terungkap! Sheikh Zayed...
Terungkap! Sheikh Zayed Pernah Ragukan AS Akan Lindungi Pemimpin Arab saat Krisis
7 jam yang lalu
Vietnam Hendak Beli...
Vietnam Hendak Beli 24 Jet Tempur F-16 AS, Hubungan dengan Rusia Bisa Tamat dan China Bakal Marah
7 jam yang lalu
Mesir Hancurkan Masjid...
Mesir Hancurkan Masjid Mahmoud Pasha Al-Falaky yang Bersejarah di Kairo, Picu Kecaman
11 jam yang lalu
Infografis
27 Negara Peringatkan...
27 Negara Peringatkan Warganya, Perang Dunia III Akan Terjadi?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved