Media Inggris Sebut Prospek FSB Rusia Mengudeta Putin Tumbuh Setiap Minggu

Sabtu, 26 Maret 2022 - 10:45 WIB
loading...
Media Inggris Sebut...
Media Inggris sebut prospek FSB Rusia mengudeta Presiden Vladimir Putin tumbuh setiap minggu. Foto/REUTERS
A A A
MOSKOW - Media Inggris, The Times, melaporkan prospek Dinas Keamanan Federal (FSB) Rusia meluncurkan kudeta terhadap Presiden Vladimir Putin tumbuh setiap minggu. Laporan itu mengeklaim bersumber dari internal badan intelijen Moskow.

The Times, mengutip aktivis Rusia yang diasingkan; Vladimir Osechkin, melaporkan seorang pengungkap fakta "di jantung intelijen Rusia" telah mengungkap ketidakpuasan di internal FSB atas invasi ke Ukraina.

Osechkin telah menempatkan dirinya dalam daftar orang yang paling dicari pemerintah Rusia untuk pekerjaan sebelumnya yang mengekspos pelecehan di penjara-penjara negara itu.

Informasi yang dia bagikan dari agen intelijen Rusia datang dalam bentuk hampir selusin surat.



Osechkin mengatakan kepada The Times bahwa sebagian besar ketidakpuasan di antara agen FSB berasal dari efek sanksi Barat, yang berarti mereka tidak akan lagi dapat berlibur ke vila mereka di Italia dan membawa anak-anak mereka ke Disneyland Paris.

“Selama 20 tahun, Putin menciptakan stabilitas di Rusia. Petugas FSB, polisi, jaksa negara—orang-orang di dalam sistem—dapat menjalani kehidupan yang baik,” katanya.

“Tapi sekarang semua itu sudah hilang. Mereka mengakui bahwa perang ini adalah bencana bagi ekonomi, bagi kemanusiaan. Mereka tidak ingin kembali ke [era] Uni Soviet."

“Untuk setiap minggu dan setiap bulan perang ini berlanjut, kemungkinan pemberontakan oleh mereka yang berada di dinas keamanan meningkat," lanjut dia.

Osechkin mengatakan sumbernya mengambil "risiko yang sangat besar" dengan mengiriminya surat, mengingat intoleransi brutal rezim Putin terhadap perbedaan pendapat.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Krimea Masuk Wilayah...
Krimea Masuk Wilayah Ukraina atau Rusia? Sejarah Panjang Sejak Era Ottoman hingga Kini
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs Rusia di Dunia: Sama-sama Raksasa Nuklir, Siapa Lebih Kuat?
Trump Tegur Putin usai...
Trump Tegur Putin usai Rudal Rusia Tewaskan 12 Warga Ukraina: 'Vladimir, Stop!'
Rusia Pastikan Gunakan...
Rusia Pastikan Gunakan Senjata Nuklir Jika Diinvasi Barat
Moskow: Pengerahan Tentara...
Moskow: Pengerahan Tentara NATO ke Ukraina Bakal Picu Perang Dunia III Melawan Rusia!
Rusia Gelar Serangan...
Rusia Gelar Serangan Udara Besar-besaran di Seluruh Ukraina
Rusia Tak Menuntut Pemecatan...
Rusia Tak Menuntut Pemecatan Zelensky, Apa Alasannya?
Kenapa Pangeran Tampan...
Kenapa Pangeran Tampan Al-Waleed bin Khaled Al-Saud Dijuluki Sleeping Prince Arab Saudi?
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Militer Amerika Serikat dan China 2025: Siapa Lebih Unggul?
Rekomendasi
Pemkot Kediri Meralat...
Pemkot Kediri Meralat Jabatan Kaesang Pangarep, Ini Alasannya
Oleksandr Usyk vs Daniel...
Oleksandr Usyk vs Daniel Dubois Jilid 2 Pertarungan Juara Tak Terbantahkan
Tragis! Balita di Malang...
Tragis! Balita di Malang Tewas Terlindas Truk Tak Kuat Menanjak
Berita Terkini
Pakistan Akui Lakukan...
Pakistan Akui Lakukan Pekerjaan Kotor untuk Barat dalam Dukung Teroris
4 jam yang lalu
Dendam, Israel Tak akan...
Dendam, Israel Tak akan Kirim Pejabat Senior ke Pemakaman Paus Fransiskus
6 jam yang lalu
130.000 Orang Berikan...
130.000 Orang Berikan Penghormatan Terakhir pada Paus Fransiskus di Vatikan
7 jam yang lalu
Iran Tawarkan Kemitraan...
Iran Tawarkan Kemitraan Energi Nuklir dengan AS
8 jam yang lalu
Konflik Kashmir Memanas!...
Konflik Kashmir Memanas! Tentara India dan Pakistan Saling Tembak di Perbatasan
9 jam yang lalu
Trump Tawari Arab Saudi...
Trump Tawari Arab Saudi Paket Senjata Senilai Lebih dari Rp1.684 Triliun
9 jam yang lalu
Infografis
Inggris Saat Ini Menghadapi...
Inggris Saat Ini Menghadapi Ancaman 800 Rudal Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved