Kapal Perang Futuristik AS Mirip Kapal China, Amerika Nyontek?

Rabu, 19 Januari 2022 - 01:15 WIB
loading...
Kapal Perang Futuristik...
Kapal perang Type-055 China. Kapal ini sangat mirip dengan konsep kapal perang futuristik Amerika Serikat sehingga memicu tuduhan Amerika menyontek konsep kapal China. Foto/CTGN
A A A
WASHINGTON - Konsep kapal perang futuristik yang diluncurkan Angkatan Laut Amerika Serikat (AS), DDG(X), sangat mirip dengan kapal perusak rudal berpemandu Type 055 China . Washington pun ramai-ramai dituduh menyontek konsep kapal Beijing.

Amerika sering menuduh China mencuri desain dan teknologi perangkat keras militernya. Sekarang, tuduhan serupa telah dilontarkan terhadap Amerika bukan oleh Beijing tetapi oleh analis dan banyak pengguna media sosial.



H.I Sutton, seorang analis kapal selam dan kapal perang terkemuka, bertanya-tanya: “Apakah USN [Angkatan Laut AS] mengambil alih desain dari kapal penjelajah Type-055 China?”

Pengamatan ini dilakukan setelah Angkatan Laut AS pada 12 Januari 2022 mengungkapkan konsep kapal perang futuristiknya, DDG(X), yang akan mampu mengerahkan rudal hipersonik dan senjata laser.

The EurAsian Times pada Selasa (18/1/2022), melaporkan bahwa China sedang mengerjakan dua kapal perang Type-055 lagi sementara kapal perusak terbesar dan paling modern di negara itu, Lhasa, melakukan serangkaian latihan di Laut Kuning untuk menilai kemampuan operasionalnya. Lhasa, kapal perang Type-055 kedua, diklaim siap tempur.

Pengguna media sosial, yang sebagian besar tampaknya adalah orang China, telah meledek DDG(X) Amerika. Pengguna Twitter bernama Dai Weiwei berkomentar;"[Kapal] perusak generasi berikutnya Amerika DDG(X) secara langsung menyalin [kapal] perusak Type-055 China saat ini."
Kapal Perang Futuristik AS Mirip Kapal China, Amerika Nyontek?

Foto/Twitter via The EurAsian Times

Pengguna media sosial lain menuduh: "US Navy mengungkapkan pemikiran awal untuk [kapal] perusak masa depan DDG(X). Apakah menurut Anda itu terlihat seperti kapal perusak Type-055 China? Kali ini giliran AS untuk meniru desain China.”

Desain DDG(X) diresmikan pada Surface Navy Association’s National Seminar di Arlington, Virginia, dan segera setelah itu, disamakan dengan kapal China.

Angkatan Laut AS, di sisi lain, belum membuat pernyataan tentang tuduhan ini.

Kapal perang futuristik baru ini adalah konsep yang telah ada dalam pipa untuk beberapa waktu sekarang dan tidak dapat membuahkan hasil karena krisis uang.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Iran Tawarkan Kemitraan...
Iran Tawarkan Kemitraan Energi Nuklir dengan AS
Trump Tawari Arab Saudi...
Trump Tawari Arab Saudi Paket Senjata Senilai Lebih dari Rp1.684 Triliun
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Militer AS vs China 2025, Dua Superpower yang Berseteru
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs Rusia di Dunia: Sama-sama Raksasa Nuklir, Siapa Lebih Kuat?
Mimpi WNI Aditya Harsono...
Mimpi WNI Aditya Harsono di AS Hancur: Ditangkap karena Coret Trailer, Terancam Dideportasi
Lockheed Martin Janjikan...
Lockheed Martin Janjikan Jet Tempur Siluman F-35 Terbaru Menjadi Ferrari Terbang Rasa F-47
Tingkat Persetujuan...
Tingkat Persetujuan Publik terhadap Trump Anjlok ke Level Terendah, Rakyat AS Marah
Pelayaran China Hadapi...
Pelayaran China Hadapi Masalah Akibat Tarif AS, Kiriman Kontainer Turun Tajam
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Militer Amerika Serikat dan China 2025: Siapa Lebih Unggul?
Rekomendasi
Jennifer Coppen dan...
Jennifer Coppen dan Justin Hubner Dikabarkan Ngedate di London, Resmi Pacaran?
Kapan Jadwal Drawing...
Kapan Jadwal Drawing Piala AFF U-23 2025: Catat Tanggalnya!
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron 'Mencintaimu Sekali Lagi' Eps 122: Perlindungan Siaga Lingga untuk Arini
Berita Terkini
Iran Tawarkan Kemitraan...
Iran Tawarkan Kemitraan Energi Nuklir dengan AS
40 menit yang lalu
Konflik Kashmir Memanas!...
Konflik Kashmir Memanas! Tentara India dan Pakistan Saling Tembak di Perbatasan
1 jam yang lalu
Trump Tawari Arab Saudi...
Trump Tawari Arab Saudi Paket Senjata Senilai Lebih dari Rp1.684 Triliun
2 jam yang lalu
Siapa Lashkar-e-Taiba?...
Siapa Lashkar-e-Taiba? Kelompok Militan Pakistan Disebut Mendalangi Pembantaian Kashmir
2 jam yang lalu
Kekuatan Militer Kamboja,...
Kekuatan Militer Kamboja, Kecil tapi Tak Bisa Diremehkan
3 jam yang lalu
Krimea Masuk Wilayah...
Krimea Masuk Wilayah Ukraina atau Rusia? Sejarah Panjang Sejak Era Ottoman hingga Kini
4 jam yang lalu
Infografis
Rakyat Swiss Minta Pembelian...
Rakyat Swiss Minta Pembelian 36 Jet Tempur F-35 AS Dibatalkan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved