Tolak Perempuan Hamil hingga Keguguruan, Pejabat RS China Dihukum

Kamis, 06 Januari 2022 - 14:26 WIB
loading...
Tolak Perempuan Hamil...
Tolak perempuan hamil hingga keguguran, pejabat rumah sakit di China dihukum. Foto/SCMP
A A A
BEIJING - China menghukum pejabat rumah sakit di kota Xi'an setelah menolak seorang perempuan hamil hingga akhirnya mengalami keguguran. Pihak rumah sakit menolak karena perempuan itu tidak memiliki hasil tes COVID-19 terbaru.

Pemerintah kota Xi'an mengumumkan bahwa Manajer Umum Rumah Sakit Gaoxin Fan Yuhui telah diskors dan kepala departemen rawat jalan serta departemen medis dipecat.

"Insiden itu menyebabkan kekhawatiran luas di masyarakat dan menyebabkan dampak sosial yang parah," bunyi pernyataan pemerintah kota Xi'an seperti dilansir dari AP, Kamis (6/1/2022).



Perempuan itu menunggu di luar rumah sakit di bangku plastik merah muda pada Hari Tahun Baru sampai dia mulai berdarah. Dalam video yang diambil suaminya yang beredar luas, terlihat genangan darah di kakinya.

Kota itu mengatakan penyelidikan dilakukan setelah insiden itu tetapi tidak memberikan rincian. Pihak rumah sakit diperintahkan untuk mengeluarkan permintaan maaf kepada publik, memberikan kompensasi dan mengoptimalkan proses perawatan medis.

Tidak jelas berapa banyak staf rumah sakit yang telah dihukum secara total, tetapi mereka bergabung dengan daftar pejabat yang terus bertambah mendapat hukuman disiplin atas penanganan wabah.

Pemerintah kota juga pada hari Kamis mengatakan dua pejabat tinggi lainnya di Pusat Darurat Xi'an dan Komisi Kesehatan Kota Xi'an telah diberi peringatan resmi oleh Partai Komunis yang berkuasa.



Xi'an, kota berpenduduk 13 juta, telah dikunci secara ketat selama lebih dari dua minggu. Ini memicu kritik atas kekurangan makanan dan perilaku keras oleh pihak berwenang, yang berada di bawah tekanan kuat untuk menurunkan jumlah kasus COVID-19.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs China di Dunia, Bagai Langit dan Bumi?
Profil Victor Gao, Analis...
Profil Victor Gao, Analis yang Sebut China Bisa Hidup 5.000 Tahun Lagi Meski Ditekan AS
Vietnam Hendak Beli...
Vietnam Hendak Beli 24 Jet Tempur F-16 AS, Hubungan dengan Rusia Bisa Tamat dan China Bakal Marah
Tegang di Langit Indo-Pasifik,...
Tegang di Langit Indo-Pasifik, Jet Tempur China Kejar Pesawat AS Dekat Kapal Induk
Pria Ini Ngebut dengan...
Pria Ini Ngebut dengan Tesla dan Tabrak Mati 3 Orang Sekeluarga, lalu Tertawa
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Xi Jinping Tancap Gas,...
Xi Jinping Tancap Gas, Amerika Ketinggalan Jauh: Ini 4 Jurus Strategis China yang Bikin Waswas AS
Kisah WNI Terjebak di...
Kisah WNI Terjebak di Kashmir Saat Tragedi Pahalgam yang Tewaskan 26 Wisatawan
Biodata 3 Istri Emir...
Biodata 3 Istri Emir Qatar Sheikh Tamim, Dikenal Anggun dan Berpengaruh
Rekomendasi
AHRT Siap Ukir Sejarah...
AHRT Siap Ukir Sejarah Baru di ARRC 2025: Bidik Juara di 3 Kelas!
Futsal Nation Cup 2025:...
Futsal Nation Cup 2025: Gilvan Quattrick, Bintang Timur Surabaya ke Semifinal usai Bungkam Sadakata United 5-3
Simak, Ini Pesan Liliana...
Simak, Ini Pesan Liliana Tanoesoedibjo untuk Miss Indonesia 2024 Monica Kezia Menuju Miss World 2025
Berita Terkini
Rusia Gelar Serangan...
Rusia Gelar Serangan Udara Besar-besaran di Seluruh Ukraina
14 menit yang lalu
Hamas Kecam Pernyataan...
Hamas Kecam Pernyataan Presiden Otoritas Palestina Mahmoud Abbas soal Tawanan Gaza
58 menit yang lalu
Presiden Otoritas Palestina...
Presiden Otoritas Palestina Mahmoud Abbas Sebut Hamas Anak-anak Jalang
1 jam yang lalu
Rusia Tak Menuntut Pemecatan...
Rusia Tak Menuntut Pemecatan Zelensky, Apa Alasannya?
2 jam yang lalu
Polisi Kashmir Ungkap...
Polisi Kashmir Ungkap Para Tersangka Serangan Pahalgam
3 jam yang lalu
10 Paus Gereja Katolik...
10 Paus Gereja Katolik yang Hidup Sezaman dengan Nabi Muhammad
4 jam yang lalu
Infografis
Taiwan Tolak Tawaran...
Taiwan Tolak Tawaran Model 1 Negara, 2 Sistem China
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved