Paling Langka di Dunia, Wanita Ini Dijuluki Berdarah Emas

Selasa, 30 November 2021 - 08:01 WIB
loading...
Paling Langka di Dunia,...
Wanita Malaysia pemilik golongan darah Rhnull, golongan darah paling langka di dunia sehingga dijuluki darah emas. Foto/Facebook Derma Darah Terengganu Kite
A A A
KUALA LUMPUR - Seorang wanita Terengganu, Malaysia , telah menjadi sensasi online selama akhir pekan karena memiliki golongan darah paling langka di dunia. Golongan darahnya Rhnull yang dijuluki "darah emas".

Golongan darah Rhnull hanya dapat ditemukan pada 43 orang di seluruh dunia, di mana salah satunya adalah wanita Malaysia ini.

Menurut sebuah posting Facebook oleh bank darah Terengganu (Derma Darah Terengganu Kite), wanita itu adalah satu-satunya orang di Malaysia yang hidup dengan golongan darah langka. Sayangnya, identitas wanita tersebut tidak disebutkan, meski fotonya dipajang.



"Golongan darah pendonor ini adalah Rhnull, golongan darah paling langka di dunia," bunyi posting-an tersebut yang dilansir Malay Mail, Senin (29/11/2021).

Pihak bank darah mengatakan bahwa darah yang disumbangkan wanita tersebut akan dikirim ke bank darah nasional di Kuala Lumpur, di mana akan disimpan dalam wadah berisi nitrogen pada suhu minus 80 derajat selama 10 tahun.

“Jika ada pasien yang membutuhkan darah jenis ini, maka darah ini akan diencerkan untuk digunakan," lanjut posting bank darah tersebut. "Anda yang spesial, sis."

Menurut Australian Academy of Science, orang yang hidup dengan golongan darah ini sama sekali tidak memiliki antigen Rh (protein) pada sel darah merah.

Dilaporkan bahwa golongan darah langka pertama kali ditemukan pada seorang wanita Aborigin Australia pada tahun 1961.

Kelangkaannya berarti bahwa sumbangan Rhnull sangat langka dan sulit diperoleh ketika individu dengan golongan darah ini membutuhkan transfusi.
(min)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Malaysia akan Tampung...
Malaysia akan Tampung 15 Warga Palestina yang Dibebaskan Israel
Kondisi Genetik Langka,...
Kondisi Genetik Langka, Gadis Ini Tak Merasakan Sakit Bahkan usai Ditabrak Mobil
Perempuan Cantik Ini...
Perempuan Cantik Ini Jual Keperawanannya Rp33 Miliar, Klaim Tak Menyesal
Sudah 11 Tahun Pesawat...
Sudah 11 Tahun Pesawat MH370 Hilang Tanpa Jejak, Ini Kronologi hingga Pesan Kokpitnya
Menengok Korupsi Besar...
Menengok Korupsi Besar Trio Eks PM Malaysia: Ismail Sabri, Muhyiddin Yassin, dan Najib Razak
Eks PM Malaysia Ismail...
Eks PM Malaysia Ismail Sabri Tersangka Korupsi Rp2,6 Triliun, Emas Batangan dan Uang Disita
Kisah Singapura: Dulu...
Kisah Singapura: Dulu Menangis saat Dibuang Malaysia, Kini Jadi Negara Kaya
Bank Ini Nyaris Transfer...
Bank Ini Nyaris Transfer Rp1.334.252.359.424.698.400 ke Rekening Nasabah
Malaysia Airlines MH370...
Malaysia Airlines MH370 Dicari di Area Terburuk di Dunia, Setiap Kesalahan Akan Jadi Bencana
Rekomendasi
Presiden Direktur MNC...
Presiden Direktur MNC Life Risye Dillianti Didapuk Jadi Wakil Ketua Umum AFTECH
Universitas Terbuka...
Universitas Terbuka Kembali Raih Opini WTP 2025
16 Hari Setop Beroperasi...
16 Hari Setop Beroperasi Selama Mudik, Pengusaha Truk Bisa Rugi Triliunan
Berita Terkini
Klaim Gelar Buka Puasa...
Klaim Gelar Buka Puasa Ramadan, Kedubes Israel di Mesir Picu Kemarahan
5 jam yang lalu
Trump Dukung Penuh Tindakan...
Trump Dukung Penuh Tindakan Brutal Israel di Gaza
7 jam yang lalu
Inilah Penyebab Demo...
Inilah Penyebab Demo Turki, Ribuan Warga dan Mahasiswa Turun ke Jalan
7 jam yang lalu
Kasus WNI di Kamboja...
Kasus WNI di Kamboja Meningkat Tajam di Awal 2025
8 jam yang lalu
Media Zionis Tegaskan...
Media Zionis Tegaskan Israel Gagalkan Gencatan Senjata Gaza, Bukan Hamas
9 jam yang lalu
Ukraina Gunakan McDonalds...
Ukraina Gunakan McDonald's untuk Rekrut Tentara Baru
9 jam yang lalu
Infografis
4 Negara di Dunia yang...
4 Negara di Dunia yang Tidak Memiliki Pesawat Tempur
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved