Polusi Udara Kian Parah, India Akan Lakukan Lockdown

Rabu, 17 November 2021 - 00:29 WIB
loading...
Polusi Udara Kian Parah,...
India berencana memberlakukan penguncian atau lockdown di New Delhi guna memerangi polusi udara. Foto/BBC
A A A
NEW DELHI - Pihak berwenang di India berencana untuk memberlakukan penguncian alias lockdown . Namun kali ini hal itu bukan terkait dengan COVID-19 melainkan polusi udara .

Kebijakan itu diambil setelah New Delhi menjadi Ibu Kota yang udaranya paling tercemar di dunia. Tingkat polusi di beberapa bagian kota mencatat tingkat yang mengkhawatirkan selama dua minggu terakhir. Pada hari Selasa, indeks kualitas udara mencetak 437 dari maksimum 500 poin.

Kota-kota di India telah lama berjuang memerangi polusi, tetapi tingkatnya melonjak setiap musim dingin karena asap yang pembakaran tanaman yang dilakukan petani bercampur dengan polusi dari mobil dan pabrik industri, seperti dilaporkan oleh Associated Press.

Pada pertemuan darurat Selasa (16/11/2021), pejabat Ibu Kota New Delhi mengatakan mereka merencanakan penguncian akhir pekan dan perintah kerja dari rumah untuk mengatasi masalah ini.

Baca juga: Setelah 18 Bulan, India Kembali Buka Pintu untuk Turis Asing

"Kami telah mengusulkan penguncian akhir pekan, kami siap untuk itu. Strategi kami akan tergantung pada arahan pengadilan sekarang," kata Gopal Rai, menteri lingkungan, hutan, dan satwa liar New Delhi, kepada NDTV yang dinukil Business Insider, Rabu (17/11/2021).

Deklarasi tersebut mengikuti kebijakan yang diambil oleh pemerintah New Delhi pada hari Sabtu, yang mengatakan sekolah akan ditutup selama seminggu dari hari Senin dan pekerja konstruksi harus tinggal di rumah selama tiga hari dari hari Minggu, Times of India melaporkan.

Pada hari Senin, Reuters melaporkan, Mahkamah Agung India mengatakan pihaknya menyarankan pihak berwenang untuk melarang semua perjalanan darat yang tidak penting dan membuat orang bekerja dari rumah.

Mahkamah Agung akan memilih tindakan mana yang akan diterapkan, kata NDTV.

Baca juga: Gadis India Diperkosa Diduga oleh 400 Pria yang Berbeda, Kini Hamil
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Agama Penduduk Kashmir...
Agama Penduduk Kashmir dan Persentasenya
Pakistan dan India Bertukar...
Pakistan dan India Bertukar Tahanan di Perbatasan, Siapa yang Dibebaskan?
Masa Depan Jet Rafale...
Masa Depan Jet Rafale Makin Suram setelah Ditembak Jatuh Pakistan
Agama Warga Negara Pakistan...
Agama Warga Negara Pakistan dan Persentasenya, Berpotensi jadi Populasi Islam Terbesar Dunia
Siapa Ayesha Farooq?...
Siapa Ayesha Farooq? Pilot Jet Tempur Perempuan Pertama Pakistan yang Jadi Pahlawan
3 Tanda Kemenangan Pakistan...
3 Tanda Kemenangan Pakistan dari India yang Menggemparkan, Salah Satunya Keberhasilan Operasi
9 Rudal Nuklir Pakistan...
9 Rudal Nuklir Pakistan yang Dapat Lenyapkan India
Pakistan Ungkap Jumlah...
Pakistan Ungkap Jumlah Korban dalam Pertempuran dengan india, Tegaskan Komitmen Gencatan Senjata
Trump Bertemu Presiden...
Trump Bertemu Presiden Suriah Ahmad Al Sharaa, Israel Makin Murka
Rekomendasi
Komaruddin Hidayat Resmi...
Komaruddin Hidayat Resmi Jabat Ketua Dewan Pers, Ini Susunan Lengkap Pengurus Periode 2025-2028
Menkes: Laki-laki Celana...
Menkes: Laki-laki Celana Jeansnya Ukuran 33 Lebih Cepat Menghadap Allah
Migo Mufarta Resmi Pimpin...
Migo Mufarta Resmi Pimpin BPD Hipmi Riau Periode 2025–2028
Berita Terkini
Trump Puji Presiden...
Trump Puji Presiden Suriah: Pria yang Menarik dan Tangguh
Agama Penduduk Kashmir...
Agama Penduduk Kashmir dan Persentasenya
Pakistan dan India Bertukar...
Pakistan dan India Bertukar Tahanan di Perbatasan, Siapa yang Dibebaskan?
Tahun Lalu Kepalanya...
Tahun Lalu Kepalanya Dihargai Rp165 Miliar oleh AS, Kini Justru Berjabat Tangan dengan Trump
Masa Depan Jet Rafale...
Masa Depan Jet Rafale Makin Suram setelah Ditembak Jatuh Pakistan
Agama Warga Negara Pakistan...
Agama Warga Negara Pakistan dan Persentasenya, Berpotensi jadi Populasi Islam Terbesar Dunia
Infografis
Fakta Polusi Udara Sebabkan...
Fakta Polusi Udara Sebabkan Gangguan Kesuburan Perempuan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved