Belarusia Inginkan Sistem Rudal Berkemampuan Nuklir Rusia, Barat Makin Waswas

Minggu, 14 November 2021 - 05:30 WIB
loading...
Belarusia Inginkan Sistem...
Sistem rudal Iskander buatan Rusia menjadi salah satu ancaman NATO. Foto/dfnc.ru
A A A
MINSK - Belarusia ingin mengerahkan sistem rudal Iskander berkemampuan nuklir buatan Rusia. Rudal itu akan dikerahkan di wilayah selatan dan barat negara itu.

Keinginan itu diungkapkan Presiden Belarusia Alexander Lukashenko dalam wawancara dengan majalah pertahanan Rusia yang diterbitkan pada Sabtu (13/11/2021).

Rusia adalah sekutu dekat Belarusia yang dituduh Uni Eropa (UE) merekayasa krisis di perbatasannya dengan membiarkan ribuan migran mendekati perbatasan blok UE.



Para migran itu mencoba menyeberang secara ilegal ke Polandia. Brussels bersiap memberikan sanksi kepada Minsk terkait kasus migran itu.



Lukashenko mengatakan kepada majalah National Defence bahwa ia membutuhkan sistem rudal balistik bergerak Iskander, yang memiliki jangkauan hingga 500 kilometer.



Rudal tersebut dapat membawa hulu ledak konvensional atau nuklir. Selama ini rudal tersebut menjadi salah satu ancaman bagi NATO dan negara-negara Barat yang memusuhi Rusia. “Saya butuh beberapa divisi di barat dan selatan, biarkan mereka berdiri (di sana),” ujar dia.

Anggota UE yakni Polandia dan Lithuania terletak di sebelah barat Belarusia. Adapun di wilayah Selatan, Belarusia berbatasan dengan Ukraina.

Lukashenko tidak memberikan indikasi apakah dia telah mengadakan pembicaraan dengan Moskow tentang menerima sistem rudal tersebut.

Kementerian Pertahanan Rusia tidak segera membalas permintaan untuk berkomentar.

Belarusia dan Rusia secara resmi adalah bagian dari "negara serikat" dan telah melakukan pembicaraan selama bertahun-tahun untuk bergerak lebih dekat bersama.
(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
Ukraina Kehabisan Rudal...
Ukraina Kehabisan Rudal ATACMS Amerika untuk Melawan Rusia
Trump Peringatkan Putin:...
Trump Peringatkan Putin: Menolak Gencatan Senjata Akan Sangat Menghancurkan bagi Rusia
Jenderal Tertinggi Rusia:...
Jenderal Tertinggi Rusia: Pasukan Ukraina Dikepung di Kursk
Ukraina Setuju Gencatan...
Ukraina Setuju Gencatan Senjata 30 Hari, Ini Respons Rusia
Putin: Tentara Bayaran...
Putin: Tentara Bayaran Asing yang Bela Ukraina Dianggap Teroris!
4 Negara Anggota NATO...
4 Negara Anggota NATO yang Berdekatan dengan Rusia, Nomor 3 Paling Rawan Diinvasi
7 Negara yang Berebut...
7 Negara yang Berebut Kekuasaan di Arktik, Rusia Jadi Jagoannya
AS Minta Ukraina Relakan...
AS Minta Ukraina Relakan Wilayah yang Direbut Rusia selama Perang
Rekomendasi
PSI Yakin Ada Alasan...
PSI Yakin Ada Alasan Kuat di Balik Penundaan Pengangkatan CPNS dan PPPK
Kisah Hikmah : Nilai...
Kisah Hikmah : Nilai Umur Manusia di Bulan Ramadan
Ketika Prabowo Cari...
Ketika Prabowo Cari Jaksa Agung: Nggak Hadir Ya, Lagi Ngejar-ngejar Orang
Berita Terkini
Mahkamah Internasional...
Mahkamah Internasional Gelar Sidang Terbuka Kewajiban Israel di Wilayah Palestina yang Diduduki
37 menit yang lalu
Bosnia Buru Presiden,...
Bosnia Buru Presiden, Perdana Menteri dan Ketua Parlemen Republika Srpska
1 jam yang lalu
Penjualan Mobil Anjlok,...
Penjualan Mobil Anjlok, Volkswagen akan Produksi Senjata dan Peralatan Militer
2 jam yang lalu
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
3 jam yang lalu
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
3 jam yang lalu
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
4 jam yang lalu
Infografis
Klaim AS Hendak Bunuh...
Klaim AS Hendak Bunuh Putin Bisa Picu Perang Nuklir dengan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved