Rudal Israel Hantam Gudang Plastik Sipil di Suriah, 1 Tewas

Rabu, 05 Mei 2021 - 09:24 WIB
loading...
Rudal Israel Hantam...
Serangan rudal Israel menghantam gudang penyimpanan plastik sipil pada Rabu (5/5/2021), menewaskan satu orang. Foto/Tangkapan layar Twitter
A A A
DAMASKUS - Suara ledakan terdengar di kota-kota pesisir Suriah , Latakia dan Tartus, saat pertahanan udara negara itu merespons serangan rudal Israel . Serangan Israel ini menyasar wilayah yang lebih jauh ke pedalaman Suriah.

Kantor berita Suriah SANA menyebut target agresi Israel adalah al-Haffah, sebuah kota di timur laut Latakia, dan Masyaf, yang terletakk ditengah-tengah antara Tartus dan Hama. Serangan itu terjadi tak lama setelah pukul 3 pagi waktu setempat pada hari Rabu (5/5/2021).

SANA melaporkan bahwa rudal Israel menghantam gudang sipil tempat penyimpanan bahan plastik di pedesaan Latakia, menewaskan satu warga sipil dan melukai dua lainnya seperti dikutip dari Russia Today.

Sedangkan kantor berita Al Arabiya melaporkan seorang warga sipil tewas dan enam lainnya terluka setelah pertahanan udara Suriah mencegat dan menghancurkan rudal yang diluncurkan oleh Israel.



Militer Israel tidak segera mengomentari serangan terbaru itu.

Israel secara rutin melakukan serangan terhadap Suriah. Sebagian besar serangan itu ditujukan terhadap target yang berafiliasi dengan Iran dalam apa yang dikatakannya sebagai upaya untuk mencegah musuh bebuyutannya itu mengamankan pijakan lebih lanjut di sepanjang perbatasannya.

Iran telah bersekutu dengan pemerintah di Damaskus melawan kelompok teroris Negara Islam (IS, sebelumnya ISIS) dan militan lainnya, beberapa berafiliasi dengan al-Qaeda. Iran memiliki anggota militernya sendiri serta pejuang dari berbagai negara yang bertempur dengan milisi yang didukungnya yang ditempatkan di seluruh Suriah.

Pada Januari, Israel mengatakan telah mencapai sekitar 50 target di negara tetangga itu pada 2020.

Serangan terbaru, pada tanggal 22 April, menargetkan sekitar Damaskus. Sebuah rudal pertahanan udara Suriah yang ditembakkan sebagai tanggapan akhirnya meledak di tanah dekat kompleks nuklir Dimona di Israel selatan.

(ian)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Ledakan Dahsyat Pelabuhan...
Ledakan Dahsyat Pelabuhan Iran Tewaskan 40 Orang dan 1.242 Luka, Ini Respons Khamenei
Arab Saudi dan Qatar...
Arab Saudi dan Qatar Umumkan Akan Lunasi Utang Suriah Rp252,8 Miliar
Presiden Palestina Mahmoud...
Presiden Palestina Mahmoud Abbas Tunjuk Calon Penggantinya setelah Berkuasa 21 Tahun
Gulingkan Assad, Ahmed...
Gulingkan Assad, Ahmed al-Sharaa Ingin Suriah Normalisasi Hubungan dengan Israel
Ledakan Dahsyat Guncang...
Ledakan Dahsyat Guncang Pelabuhan Iran, 14 Orang Tewas, Lebih dari 750 Luka
Houthi Klaim Rudal Hipersoniknya...
Houthi Klaim Rudal Hipersoniknya Serang Pangkalan Jet Tempur Siluman F-35 Israel
Lagi Asyik Makan di...
Lagi Asyik Makan di Restoran Seoul, Dubes Israel Ketakutan Diteriaki Genosida oleh Aktivis
Ledakan Dahsyat Hancurkan...
Ledakan Dahsyat Hancurkan Pelabuhan Bandar Abbas, Bagaimana Nasib 385 WNI di Iran?
Malaysia Heboh! Penyakit...
Malaysia Heboh! Penyakit Menular Misterius Jangkiti Puluhan Siswa dan Guru Sekolah
Rekomendasi
Yuke Bassist Dewa 19...
Yuke Bassist Dewa 19 Diduga Tabrak Anak Kecil hingga Tak Sadarkan Diri
Perbandingan Trofi Liverpool...
Perbandingan Trofi Liverpool dengan Manchester United di Eropa
3 Ciri Rumah Terbaik...
3 Ciri Rumah Terbaik Menurut Syariat, Apa Saja?
Berita Terkini
3 Kasus Penembakan Paling...
3 Kasus Penembakan Paling Berdarah di Kashmir, Terbaru Bikin India-Pakistan di Ambang Perang
17 menit yang lalu
Ledakan Dahsyat Pelabuhan...
Ledakan Dahsyat Pelabuhan Iran Tewaskan 40 Orang dan 1.242 Luka, Ini Respons Khamenei
1 jam yang lalu
Arab Saudi dan Qatar...
Arab Saudi dan Qatar Umumkan Akan Lunasi Utang Suriah Rp252,8 Miliar
2 jam yang lalu
Citra Satelit Ungkap...
Citra Satelit Ungkap Kemajuan Mencengangkan Proyek NEOM Mohammed bin Salman Senilai Rp8.418 Triliun
2 jam yang lalu
Di Ambang Perang dengan...
Di Ambang Perang dengan Pakistan, Kapal Perang India Tembakkan Rudal BrahMos
3 jam yang lalu
Terkonfirmasi! Kim Jong-un...
Terkonfirmasi! Kim Jong-un Kerahkan Tentara Korut ke Rusia untuk Perang Melawan Ukraina
4 jam yang lalu
Infografis
21 Orang Tewas Akibat...
21 Orang Tewas Akibat Serangan Rudal Balistik Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved