Kanada Mengaku Kecewa dengan Temuan Iran Soal Insiden Penembakan Pesawat

Kamis, 18 Maret 2021 - 18:50 WIB
loading...
Kanada Mengaku Kecewa...
Menteri Luar Negeri Kanada, Marc Garneau dalam sebuah pernyataan mengatakan bahwa laporan itu tidak menjawab pertanyaan kritis soal insiden tersebut. Foto/REUTERS
A A A
OTTAWA - Pemerintah Kanada telah menyatakan kekecewaannya atas temuan Iran terkait jatuhnya sebuah jet penumpang Ukraina . Dalam laporan yang diterbitkan minggu ini, Iran mengaitkan penembakan pesawat dengan kesalahan operator pertahanan udara.

Menteri Luar Negeri Kanada, Marc Garneau dalam sebuah pernyataan mengatakan bahwa laporan itu tidak menjawab "pertanyaan kritis" soal insiden tersebut.

“Laporan tersebut tidak berusaha menjawab pertanyaan kritis tentang apa yang sebenarnya terjadi. Tampaknya tidak lengkap dan tidak memiliki fakta atau bukti yang kuat," ucapnya, seperti dilansir Sputnik pada Kamis (18/3/2021).

Dalam pernyataannya, Garneu mengatakan bahwa pemerintah Kanada akan segera mengungkapkan hasil investigasinya sendiri soal insiden yang menewaskan seluruh penumpang dan kru pesawat, yang berjumlah 176 orang itu.

Hal senada disampaikan oleh Menteri Keamanan Publik Kanada, Ralph Goodale. “Tidak akan ada penghiburan bagi keluarga karena keseluruhan cerita, cerita lengkap dengan bukti kuat yang mendukungnya tidak diberikan,” ujar Goodale.

Sebelumnya, Badan Penerbangan Sipil Iran, dalam laporan akhir menyalahkan radar dan operator sistem pertahanan rudal atas penembakan pesawat penumpang Ukraina pada Januari 2020.

"Pesawat itu diidentifikasi sebagai target musuh karena kesalahan oleh operator [sistem] pertahanan udara dekat Teheran dan dua rudal ditembakkan ke arahnya," bunyi laporan akhir Badan Penerbangan Sipil Iran dalam situsnya.

"Operasi penerbangan tidak memiliki peran dalam menciptakan kesalahan pada baterai pertahanan udara," lanjut laporan itu.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kanada Ingin Gabung...
Kanada Ingin Gabung Uni Eropa, Balas Dendam terhadap Trump?
Iran Siap Buat Program...
Iran Siap Buat Program Nuklirnya Lebih Transparan dengan Imbalan Pencabutan Sanksi
3 Kebijakan Putra Mahkota...
3 Kebijakan Putra Mahkota Mohammed bin Salman yang Mengubah Wajah Arab Saudi
Jenderal AS Ini Sudah...
Jenderal AS Ini Sudah Tak Sabar Ingin Mengebom Iran, tapi...
Dulu Menentang, Sekarang...
Dulu Menentang, Sekarang Arab Saudi Dukung Kesepakatan Nuklir Iran-AS, Mengapa?
Perundingan Nuklir Iran...
Perundingan Nuklir Iran dengan AS di Roma Berjalan Konstruktif
Rusia dan China Bahas...
Rusia dan China Bahas Jaminan untuk Kesepakatan Nuklir Iran dengan AS
Pakistan Tutup Wilayah...
Pakistan Tutup Wilayah Udara untuk Maskapai India, Beri Peringatan Tentang Perjanjian Pembagian Air
Biodata 3 Istri Emir...
Biodata 3 Istri Emir Qatar Sheikh Tamim, Dikenal Anggun dan Berpengaruh
Rekomendasi
Usai Dilaporkan ke Bareskrim...
Usai Dilaporkan ke Bareskrim dan MKD, Ahmad Dhani Ngaku Salak Ketik Pono Jadi Porno
Dorong Ekonomi Syariah,...
Dorong Ekonomi Syariah, Global Islamic Finance Summit 2025 Siap Digelar
Respons Dokter Tifa...
Respons Dokter Tifa Dilaporkan ke Polisi terkait Ijazah Jokowi: Bagus!
Berita Terkini
Hamas Usulkan Gencatan...
Hamas Usulkan Gencatan Senjata 5 Tahun dan Pertukaran Tahanan untuk Akhiri Perang Gaza
5 jam yang lalu
Rusia Gelar Serangan...
Rusia Gelar Serangan Udara Besar-besaran di Seluruh Ukraina
8 jam yang lalu
Hamas Kecam Pernyataan...
Hamas Kecam Pernyataan Presiden Otoritas Palestina Mahmoud Abbas soal Tawanan Gaza
8 jam yang lalu
Presiden Otoritas Palestina...
Presiden Otoritas Palestina Mahmoud Abbas Sebut Hamas Anak-anak Jalang
9 jam yang lalu
Rusia Tak Menuntut Pemecatan...
Rusia Tak Menuntut Pemecatan Zelensky, Apa Alasannya?
10 jam yang lalu
Polisi Kashmir Ungkap...
Polisi Kashmir Ungkap Para Tersangka Serangan Pahalgam
11 jam yang lalu
Infografis
Tiga Dampak Jika Kanada...
Tiga Dampak Jika Kanada Ingin Bergabung dengan Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved