Arab Saudi Kekuatan Kendaraan Lapis Baja Terbesar Kelima di Dunia

Minggu, 21 Februari 2021 - 04:04 WIB
loading...
Arab Saudi Kekuatan...
Pasukan Arab Saudi dengan kendaraan lapis baja di kota Aden, Yaman, pada 2015. Foto/REUTERS
A A A
RIYADH - Global Fire Power menempatkan Arab Saudi sebagai kekuatan lapis baja terbesar kelima di dunia, melampaui sejumlah kekuatan regional dan global.

Al-Khaleej Online melaporkan hal itu pada Jumat (19/2).

Menurut Al-Khaleej Online, Global Fire Power menyatakan Arab Saudi memiliki 12.500 kendaraan lapis baja, melampaui Inggris, Jerman, Prancis, Iran, Turki, dan Israel.



“Kekuatan lapis baja pertama di dunia adalah Amerika Serikat (AS) dengan 40.000 kendaraan lapis baja, diikuti China dengan 35.000 kendaraan lapis baja, Rusia dengan 27.000 unit, lalu Korea Selatan dengan 14.100 kendaraan,” ungkap laporan Global Fire Power.

Lihat infografis: Indonesia Putuskan untuk Borong 36 Rafale dan 8 F-15EX

Turki berada di peringkat keenam dengan 11.630 kendaraan lapis baja, Mesir kedelapan dengan 11.000 kendaraan, Iran ke-15 dengan 8.500 kendaraan dan Israel ke-17 dengan 7.500 kendaraan lapis baja.



Tentara Arab Saudi dianggap sebagai salah satu tentara terkuat di Teluk dan merupakan salah satu tentara terbesar di Arab dan Timur Tengah.

Arab Saudi saat ini memimpin koalisi Arab dalam perang di Yaman untuk melawan gerakan Houthi.

Persenjataan yang dimiliki Saudi dibeli dari sejumlah perusahaan di berbagai negara, termasuk Amerika Serikat (AS) dan negara-negara Eropa.

Kemampuan militer Saudi terus ditingkatkan seiring meningkatnya ancaman Iran di kawasan Timur Tengah.
(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1612 seconds (0.1#10.140)