Medvedev Nilai Biden Belum Mau Normalisasi Hubungan dengan Rusia

Senin, 01 Februari 2021 - 23:19 WIB
loading...
Medvedev Nilai Biden...
Wakil ketua Dewan Keamanan Rusia, Dmitry Medvedev, yakin bahwa Presiden Amerika Serikat (AS, Joe Biden saat ini tidak berniat untuk menormalisasi hubungan dengan Rusia. Foto/Ist
A A A
MOSKOW - Wakil ketua Dewan Keamanan Rusia , Dmitry Medvedev, yakin bahwa Presiden Amerika Serikat (AS) , Joe Biden saat ini tidak berniat untuk menormalisasi hubungan dengan Rusia. Hubungan Moskow dan Washington memburuk sejak era pemerintahan Barack Obama, dan terus memburuk di era pemerintahan Donald Trump.

"Rupanya, mitra negosiasi kami, baik pemerintahan presiden yang baru dan Biden sendiri, saat ini menganggapnya tidak layak - secara halus - untuk menormalisasi hubungan dengan Rusia, yang menurut kami salah," katanya.

Medvedev tidak merinci bagaimana hubungan Rusia-AS dapat berjalan selama masa jabatan Biden, tetapi mengatakan bahwa setiap perubahan signifikan hampir tidak dapat diharapkan di domain ini.

Berbicara tentang kemungkinan kontak dengan Amerika Serikat (AS) dalam kerangka Dewan Keamanan, Medvedev mengatakan mereka akan bergantung pada sikap pemimpin AS. Baca juga: Pengusaha Rusia Klaim Pemilik 'Istana Putin' di Laut Hitam

"Kalau instruksi itu diberikan (kepada bawahan Biden), kontak akan dilakukan. Kalau tidak, tidak akan ada. Tergantung mereka," katanya, seperti dilansir Tass pada Selasa (1/2/2021)

"Kami tidak pernah mencoba menyembunyikan diri. Dalam hal ini, posisi Rusia selalu cukup terbuka,. Sekalipun posisi kami berlawanan langsung, jika perbedaan mendasar, kami siap untuk berkomunikasi, duduk di meja perundingan dan mengadakan diskusi. Kami menentang upaya untuk memaksakan apa pun pada kami, tetapi kami siap untuk diskusi," sambungnya.

Dia mengenang bahwa selama masa jabatannya sebagai presiden Rusia, dia bertemu langsung dengan Biden saat jamuan makan siang yang diselenggarakan oleh mantan perdana menteri Italia, Silvio Berlusconi.

"Kami duduk dan berbicara. Dia (Biden) menghasilkan kesan sebagai orang yang normal dan sopan. Tapi dimensi manusia dan sikap politik adalah hal yang sama sekali berbeda," tambah Medvedev. Baca juga: HondaJet Boleh Beroperasi di 13 Negara, yang Terbaru Rusia
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Trump Puji Presiden...
Trump Puji Presiden Suriah: Pria yang Menarik dan Tangguh
Iran Terbuka untuk Pembatasan...
Iran Terbuka untuk Pembatasan Pengayaan Uranium Sementara
Bertemu Putra Mahkota...
Bertemu Putra Mahkota Arab Saudi, Trump akan Cabut Semua Sanksi AS pada Suriah
Arab Saudi Teken Kesepakatan...
Arab Saudi Teken Kesepakatan Lebih dari Rp4.982 Triliun dengan AS
Di Arab Saudi, Trump...
Di Arab Saudi, Trump Tegaskan Warga Gaza Berhak Dapat Masa Depan yang Jauh Lebih Baik
Lebih dari 550 Eks Pejabat...
Lebih dari 550 Eks Pejabat Israel Desak Trump Akhiri Perang Gaza
Bawa Permen Ganja dari...
Bawa Permen Ganja dari Thailand, Pebasket AS Ditangkap Polisi
AS dan Indonesia Gelar...
AS dan Indonesia Gelar Misi Investigasi Cari Anggota Militer Amerika yang Hilang Saat PD II
Artis Hollywood dan...
Artis Hollywood dan Tokoh Film Dunia Ramai-Ramai Kecam Genosida Israel di Gaza
Rekomendasi
Megawati Sedih Melihat...
Megawati Sedih Melihat Kondisi KPK dan MK Saat Ini
Hasil Thailand Open...
Hasil Thailand Open 2025: Lanny/Fadia dan Alwi Farhan Melaju, Putri KW Tersingkir
PM Australia Anthony...
PM Australia Anthony Albanese Disambut Airlangga dan Sugiono di Halim Perdanakusuma
Berita Terkini
Dulu India Jadi Pendukung...
Dulu India Jadi Pendukung Palestina, tapi Perang Pakistan Mengubah Segalanya
Ini Peran Israel dalam...
Ini Peran Israel dalam Memperkeruh Perang India dan Pakistan
Siapa Peter Fitzek?...
Siapa Peter Fitzek? Pemimpin Ekstremis yang Mengaku sebagai Raja Kerajaan Jerman
Perbandingan Jumlah...
Perbandingan Jumlah Umat Muslim di Pakistan Vs India
Ini Cara Unik Pangeran...
Ini Cara Unik Pangeran MBS Menyenangkan Donald Trump
Trump Puji Presiden...
Trump Puji Presiden Suriah: Pria yang Menarik dan Tangguh
Infografis
Tegang dengan Rusia,...
Tegang dengan Rusia, AS Kerahkan 24 Jet Tempur Siluman F-22
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved