Lalat Jadi 'Pemenang' Debat Cawapres AS Pence vs Harris

Kamis, 08 Oktober 2020 - 12:22 WIB
loading...
Lalat Jadi Pemenang...
Kepala Wakil Presiden Amerika Serikat Mike Pence dihinggapi lalat saat menjalani debat cawapres dengan rivalnya, Kamala Harris. Foto/Tangkapan layar YouTube/USA Today/REUTERS/Justin Sullivan
A A A
WASHINGTON - Kepala Wakil Presiden (Wapres) Amerika Serikat (AS) Mike Pence dihinggapi lalat ketika sedang menjalani debat perdana calon wakil presiden (cawapres) dengan rivalnya, Kamala Harris . Pemandangan ini membuat para pemirsa debat tertawa dan berseloroh serangga itu sebagai pemenang debat cawapres .

Debat cawapres berlangsung Rabu malam waktu Amerika atau Kamis (8/10/2020). Dalam pemilihan presiden AS 3 November mendatang, Pence kembali mendampingi calon presiden petahana Donald Trump dari Partai Republik. Sedangkan Harris berpasangan dengan capres Demokrat, Joe Biden. (Baca: Debat Cawapres AS: Harris dan Pence Saling Serang soal Penanganan Covid-19 )

Meskipun para kandidat dipisahkan oleh pelindung plexiglass selama debat Rabu malam di tengah ketakutan akan pandemi Covid-19, tindakan pencegahan tersebut tidak sebanding dengan lalat pemberani, yang terlihat menghinggapi kepala Pence selama beberapa menit.

Dengan debat yang jauh lebih tidak kontroversial daripada debat perdana antara Trump dan Biden, lalat dengan cepat mencuri perhatian publik, menjadi topik yang paling banyak dibicarakan dan menjadi trendin topic di Twitter.

Netizen yang tak terhitung jumlahnya dari semua kubu politik bersatu di balik pertunjukan kuat si lalat. "Lalat benar-benar memenangkan debat dengan telak. Tapi @KamalaHarris hampir (jadi pemenang) kedua. Selain itu, moderator ini perlu diganti dengan sersan latihan perang dengan senjata sodok dan merica," tulis pengguna akun Twitter @Barnacules.

"Pence menang, terbang di urutan kedua, Kamala di urutan ketiga jauh," bunyi komentar pengguna pengguna akun Twitter @JackPosobiec. (Baca: Debat Capres AS Memanas, Biden Sebut Trump Badut, Rasis dan Anak Anjingnya Putin )

"Wah, sungguh mengejutkan; Fox News mengatakan Pence menang. MSNBC mengatakan Harris menang. Twitter mengatakan lalat (menang)," tulis pengguna akun @ScottHanson.

Capres Joe Biden memanfaatkan kejadian itu dengan membagikan gambar dirinya yang sedang memegang pemukul lalat dengan teks kecil berbunyi; "Berikan USD5 untuk membantu kampanye ini terbang."

"Memberikan momen persatuan yang langka dalam politik Amerika, lalat telah menyatukan lawan dan pendukung paling vokal dari pemerintahan Donald Trump, menempatkan aktivis konservatif di halaman yang sama dengan Antifa, yang keduanya menyuarakan dukungan untuk serangga tersebut," tulis Biden via akun Twitter-nya, @JoeBiden.
(min)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Terungkap! Sheikh Zayed...
Terungkap! Sheikh Zayed Pernah Ragukan AS Akan Lindungi Pemimpin Arab saat Krisis
Vietnam Hendak Beli...
Vietnam Hendak Beli 24 Jet Tempur F-16 AS, Hubungan dengan Rusia Bisa Tamat dan China Bakal Marah
Tegang di Langit Indo-Pasifik,...
Tegang di Langit Indo-Pasifik, Jet Tempur China Kejar Pesawat AS Dekat Kapal Induk
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Langka, Houthi Tembakkan...
Langka, Houthi Tembakkan Rudal ke Israel Utara Meski AS Terus Gempur Yaman
Xi Jinping Tancap Gas,...
Xi Jinping Tancap Gas, Amerika Ketinggalan Jauh: Ini 4 Jurus Strategis China yang Bikin Waswas AS
Harvard dan Lebih dari...
Harvard dan Lebih dari 150 Universitas AS Gugat Pemerintahan Trump
Gempa M 6,2 Guncang...
Gempa M 6,2 Guncang Istanbul, Orang-Orang Berlarian Keluar Gedung
Biodata Haitham bin...
Biodata Haitham bin Tariq: Sultan Oman, Diplomat Ulung Lulusan Oxford
Rekomendasi
Deposito Emas Pegadaian...
Deposito Emas Pegadaian Capai 1 Ton, Direktur Utama Dorong Masyarakat untuk Investasi Aktif
Ahmad Dhani Dilaporkan...
Ahmad Dhani Dilaporkan ke Bareskrim terkait Dugaan Penghinaan Marga
Scooter Prix 2025: Pertarungan...
Scooter Prix 2025: Pertarungan Skuter Makin Sengit dengan Total Hadiah Lebih dari Rp1 Miliar!
Berita Terkini
Terungkap! Sheikh Zayed...
Terungkap! Sheikh Zayed Pernah Ragukan AS Akan Lindungi Pemimpin Arab saat Krisis
1 jam yang lalu
Vietnam Hendak Beli...
Vietnam Hendak Beli 24 Jet Tempur F-16 AS, Hubungan dengan Rusia Bisa Tamat dan China Bakal Marah
1 jam yang lalu
Mesir Hancurkan Masjid...
Mesir Hancurkan Masjid Mahmoud Pasha Al-Falaky yang Bersejarah di Kairo, Picu Kecaman
5 jam yang lalu
3 Langkah Rusia untuk...
3 Langkah Rusia untuk Merebut Crimea dari Ukraina, Apa Saja?
6 jam yang lalu
Mahmoud Abbas Minta...
Mahmoud Abbas Minta Hamas Serahkan Gaza dan Senjata kepada Otoritas Palestina, Serta Lepaskan Sandera Israel
7 jam yang lalu
Ini Ivan Vladimirovich,...
Ini Ivan Vladimirovich, Bocah 10 Tahun Diduga Anak Rahasia Putin dan Si Cantik Alina Kabaeva
7 jam yang lalu
Infografis
Sistem Perang Elektronik...
Sistem Perang Elektronik Rusia Bikin Senjata NATO Jadi Rongsokan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved