Sukses Redam Covid-19, Korsel Kembali Perlonggar Social Distancing

Minggu, 03 Mei 2020 - 18:49 WIB
loading...
Sukses Redam Covid-19,...
Korea Selatan (Korsel) dilaporkan akan semakin melonggarkan praktek menjaga jarak social, setelah berhasil meredam penyebaran Covid-19. Foto/REUTERS
A A A
SEOUL - Korea Selatan (Korsel) dilaporkan akan semakin melonggarkan praktek menjaga jarak social, setelah berhasil meredam penyebaran Covid-19. Seoul dikabarkan akan semakin jauh melonggarkan jarak sosial pada pekan depan.

Perdana Menteri Korsel, Chung Sye-kyun menuturkan, pelongaran lebih lanjut jarak sosial akan mulai berlaku pada tanggal 6 Mei. Ini, menurut Chung, akan memungkinkan pembukaan kembali bisnis secara bertahap.

"Pemerintah akan memungkinkan bisnis untuk melanjutkan di fasilitas dalam fase yang tetap ditutup sampai sekarang dan juga memungkinkan pertemuan dan acara berlangsung dengan asumsi mereka mengikuti pedoman desinfeksi," ucap Chung, seperti dilansir Reuters pada Minggu (3/5/2020).

Pada tengah pekan ini, Korsel melaporkan tak ada kasus virus corona domestik baru untuk pertama kali sejak Februari. Pusat Kontrol dan Pencegahan Penyakit Korea (KCDC) pada hari Kamis melaporkan empat infeksi baru yang semuanya kasus impor.

Korsel sendiri adalah salah satu negara yang sukses meredam penyebaran Covid-19. Namun, yang membedakan Korsel dari kebanyakan negara adalah, Seoul tidak menerapkan penguncian wilayah, tapi menerapkan praktek jarak sosial yang sangat ketat.

Selain itu, kesuksesan Korsel dalam menanggulangi penyebaran virus ini juga karena Seoul melakukan uji Covid-19 dalam skala besar terhadap warganya, serta keterbukaan informasi.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1391 seconds (0.1#10.140)