Cucu Pendiri Israel Winston Churchill Desak Inggris Akui Negara Palestina

Rabu, 19 Maret 2025 - 09:00 WIB
loading...
Cucu Pendiri Israel...
Lord Nicholas Soames. Foto/Chris McAndrew/UK Parliament
A A A
LONDON - Cucu Winston Churchill mendesak pemerintah Inggris mengakui negara Palestina dalam intervensi signifikan terhadap wacana politik Inggris di Timur Tengah.

Lord Nicholas Soames, mantan anggota parlemen Konservatif yang menjabat sebagai menteri dalam pemerintahan John Major, berbicara pada hari Jumat di House of Lords untuk mendukung rancangan undang-undang yang mendukung pengakuan Inggris atas negara Palestina.

"Mengakui negara Palestina berdasarkan garis tahun 1967, di wilayah yang diduduki Israel secara ilegal, akan menunjukkan pemerintah berkomitmen penuh pada hukum internasional, berkomitmen pada solusi dua negara, dan berkomitmen pada penentuan nasib sendiri Palestina " tegas Soames.

Soames, 77 tahun, telah mengambil sikap yang sangat berbeda dengan kepemimpinan Konservatif, yang telah menjanjikan dukungan tegas bagi Israel.

Pemerintah Partai Buruh sendiri secara resmi mendukung pembentukan negara Palestina "pada waktu yang tepat" dan tidak secara sepihak.

Namun, kata-kata Soames memiliki bobot yang signifikan. Dia adalah tokoh terkemuka di lanskap politik Inggris, bukan hanya karena rekam jejaknya yang panjang dalam politik, tetapi juga karena sejarah keluarganya.

Kakek Soames, Winston Churchill, yang memimpin Inggris menuju kemenangan melawan Nazi dalam Perang Dunia Kedua, mungkin adalah tokoh yang paling dihormati dalam sejarah politik Inggris.

Pada Kamis malam di peluncuran The Britain Palestine Project, yang sebelumnya bernama Balfour Project, di mana Soames menjadi salah satu pelindungnya, bangsawan itu menggambarkan pengakuan Inggris atas negara Palestina sebagai "benar secara moral dan benar-benar sesuai dengan kepentingan nasional kita".

Soames berpendapat langkah tersebut dapat memainkan peran penting dalam menyelesaikan konflik.

"Dengan solusi dua negara yang mulai menjauh dan perundingan damai yang macet, pengakuan Inggris akan menggalang diplomasi dan mengirimkan pesan yang jelas bahwa status quo sama sekali tidak dapat diterima,” papar dia.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Siapa Hussein al-Sheikh?...
Siapa Hussein al-Sheikh? Calon Kuat Pemimpin Palestina yang Dituding sebagai Tangan Kanan Zionis
3 Dendam Israel ke Paus...
3 Dendam Israel ke Paus Fransiskus, hingga Enggan Mengirim Pejabat Senior ke Pemakaman
Trump Ingatkan Netanyahu:...
Trump Ingatkan Netanyahu: Baik-baiklah kepada Warga Gaza yang Menderita
Abu Ubaidah Puji Keajaiban...
Abu Ubaidah Puji Keajaiban Militer Saat Pejuang Al-Qassam Sergap Pasukan Israel di Rafah
Pemerintah Gaza Peringatkan...
Pemerintah Gaza Peringatkan Kematian Massal Segera akibat Blokade Israel
Dendam, Israel Tak akan...
Dendam, Israel Tak akan Kirim Pejabat Senior ke Pemakaman Paus Fransiskus
Trump Tegaskan Universitas...
Trump Tegaskan Universitas Harvard Ancaman bagi Demokrasi
Di Ambang Perang, Tentara...
Di Ambang Perang, Tentara India dan Pakistan Baku Tembak di Perbatasan
Presiden Filipina Marcos...
Presiden Filipina Marcos Jr Teken UU Pemakaman Islam, RS Dilarang Tahan Jenazah Muslim
Rekomendasi
Organisasi Advokat Tertua...
Organisasi Advokat Tertua PAI Rayakan HUT ke-62 di Bandung, Miliki 16 Ribu Anggota
Dampak Tarif Trump,...
Dampak Tarif Trump, Penerimaan Bea Cukai AS Pecah Rekor Tembus Rp259 Triliun per April
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Gasak Fafage Banua, Bintang Timur Surabaya Rebut Peringkat Ketiga
Berita Terkini
Menhan Pakistan: Jihad...
Menhan Pakistan: Jihad Diciptakan oleh Barat
1 jam yang lalu
Ini Penampakan Makam...
Ini Penampakan Makam Paus Fransiskus yang Sederhana
2 jam yang lalu
Rusia Tangkap Agen Intelijen...
Rusia Tangkap Agen Intelijen Ukraina yang Meledakkan Bom Mobil Jenderal Kepercayaan Putin
3 jam yang lalu
Siapa Hussein al-Sheikh?...
Siapa Hussein al-Sheikh? Calon Kuat Pemimpin Palestina yang Dituding sebagai Tangan Kanan Zionis
4 jam yang lalu
Antisipasi Invasi Musuh...
Antisipasi Invasi Musuh Bebuyutan, Negara Tetangga Rusia Ingin Membentuk Tentara Terkuat
5 jam yang lalu
Mengapa Paus Fransiskus...
Mengapa Paus Fransiskus Tidak Dimakamkan di Vatikan?
6 jam yang lalu
Infografis
Negara NATO yang Halangi...
Negara NATO yang Halangi Kemenangan Israel dari Palestina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved