Trump Perintahkan Gencatan Senjata Gaza ke Tahap Berikutnya

Kamis, 23 Januari 2025 - 16:45 WIB
loading...
A A A
"Dan saya pikir itulah arahan presiden kepada saya dan semua orang yang bekerja di pemerintahan Amerika dalam hal ini, itulah arahannya, dan itulah yang akan kita lakukan," ujar dia.

Witkoff mengatakan pemerintahan Trump berfokus pada pencapaian kesepakatan normalisasi antara Arab Saudi dan Israel, tetapi itu bergantung pada gencatan senjata Gaza.

"Menurut pendapat saya sendiri, syarat awal normalisasi adalah gencatan senjata. Kita perlu membuat orang percaya lagi."

Witkoff mengatakan normalisasi dapat memiliki efek domino di Timur Tengah, dengan negara-negara lain mengikuti langkah Arab Saudi.

"Normalisasi berarti awal dari berakhirnya perang. Itu berarti seluruh wilayah menjadi dapat diinvestasikan. Itu menjadi dapat dibiayai," ungkap dia.

Perang Israel di Gaza telah berlangsung selama 15 bulan, dan selama konflik tersebut, pasukan Israel menewaskan 47.107 warga Palestina, selain menghancurkan sebagian besar infrastruktur sipil Gaza.

Para ahli, pembela hak asasi manusia, dan beberapa negara telah menggambarkan tindakan Israel di Gaza sebagai "genosida".

Kesepakatan gencatan senjata yang dicapai pekan lalu membawa kelegaan sementara bagi daerah kantong itu, meskipun pasukan Israel masih menewaskan 19 warga Palestina dalam beberapa jam setelah gencatan senjata mulai berlaku.

Kesepakatan itu terdiri dari tiga tahap, yang pertama seharusnya berlangsung selama enam pekan dan akan membebaskan 33 tawanan Israel yang ditahan di Gaza, termasuk sembilan yang sakit atau terluka.

Untuk bagiannya pada tahap pertama, Israel akan membebaskan 1.000 warga Palestina yang ditahan sejak 8 Oktober 2023 dan juga menarik diri sebagian dari daerah padat penduduk di Gaza, termasuk koridor Netzarim.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Ini Ibtihal Aboussad,...
Ini Ibtihal Aboussad, Insinyur AI yang Dipecat Microsoft karena Lantang Menentang Genosida Gaza oleh Israel
Trump Serius Ancam Iran...
Trump Serius Ancam Iran dengan Kekuatan Militer AS, Israel Juga Terlibat
Donald Trump Ugal-ugalan,...
Donald Trump Ugal-ugalan, Janjikan Anggaran Pertahanan AS Rp16,8 Kuadriliun
Israel Ancam Usir 970...
Israel Ancam Usir 970 Pilotnya karena Protes Perang Gaza
Daftar 6 Komandan Terkenal...
Daftar 6 Komandan Terkenal Hamas yang Dibunuh Zionis Israel sejak Perang Gaza Pecah
Ironis, Pasukan Otoritas...
Ironis, Pasukan Otoritas Palestina Tangkapi Demonstran Solidaritas Gaza di Tepi Barat
Bodohnya AS, Kirim Senjata...
Bodohnya AS, Kirim Senjata ke Israel untuk Membunuh Warga Amerika di Palestina
Alasan Trump Mengusir...
Alasan Trump Mengusir Simpatisan Palestina
Presiden Prancis Macron...
Presiden Prancis Macron Bakal Deklarasikan Pengakuan Negara Palestina pada Juni, Israel Murka
Rekomendasi
KPK Periksa 2 Mantan...
KPK Periksa 2 Mantan Direktur LPEI Terkait Korupsi Pemberian Kredit Hari Ini
Dibalik Anjloknya Bursa,...
Dibalik Anjloknya Bursa, Ada Saham Valuasi Murah dan Royal Bagi-bagi Dividen
Donald Trump Yakin iPhone...
Donald Trump Yakin iPhone Bisa Dibuat di AS, Pengamat dan Apple Berkata Sebaliknya
Berita Terkini
Profil Sultana binti...
Profil Sultana binti Turki, Istri Raja Salman yang Dikenal Filantropis
24 menit yang lalu
Profil Putri Fahda binti...
Profil Putri Fahda binti Falah, Ibu Mohammed bin Salman yang Disebut Dilarang Temui Raja Salman
1 jam yang lalu
Ini Ibtihal Aboussad,...
Ini Ibtihal Aboussad, Insinyur AI yang Dipecat Microsoft karena Lantang Menentang Genosida Gaza oleh Israel
2 jam yang lalu
Trump Serius Ancam Iran...
Trump Serius Ancam Iran dengan Kekuatan Militer AS, Israel Juga Terlibat
3 jam yang lalu
Ketika Grok Bela Nabi...
Ketika Grok Bela Nabi Muhammad SAW dan Sebut Raja Yahudi Pembantai Terbesar Umat Kristen di Arab
3 jam yang lalu
Donald Trump Ugal-ugalan,...
Donald Trump Ugal-ugalan, Janjikan Anggaran Pertahanan AS Rp16,8 Kuadriliun
4 jam yang lalu
Infografis
Donald Trump Kembali...
Donald Trump Kembali Memperpanjang Batas Waktu Penjualan TikTok
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved