AS Peringatkan Iran Jangan Bunuh Trump: Melakukannya Berarti Perang!

Minggu, 13 Oktober 2024 - 06:06 WIB
loading...
AS Peringatkan Iran...
AS peringatkan Iran agar tidak membunuh Donald Trump. Melakukannya dianggap sebagai tindakan perang. Foto/Jamie Kelter Davis/The New York Times
A A A
WASHINGTON - Presiden Amerika Serikat (As) Joe Biden telah meminta Dewan Keamanan Nasional Gedung Putih untuk memperingatkan Iran agar tidak mencoba membunuh Donald Trump.

Pesan yang ingin disampaikan presiden AS itu kepada Teheran adalah bahwa Washington akan memperlakukan setiap upaya pembunuhan terhadap pendahulunya, atau terhadap mantan pejabat Amerika lainnya, sebagai tindakan perang.

The Washington Post mengutip juru bicara Dewan Keamanan Nasional Gedung Putih Sean Savett, yang menegaskan bahwa Biden telah mengarahkan setiap sumber daya untuk memastikan bahwa Trump—mantan presiden yang juga calon presiden dari Partai Republik—terlindungi dengan baik dan bahwa detail keamanannya menerima data intelijen tepat waktu tentang bahaya apa pun yang mungkin dihadapinya.



“Kami menganggap ini sebagai masalah keamanan nasional dan dalam negeri dengan prioritas tertinggi, dan kami mengutuk keras Iran atas ancaman yang kurang ajar ini,” kata Savett, yang dilansir Minggu (13/10/2024).

“Teheran akan menghadapi konsekuensi berat jika menyerang warga negara Amerika mana pun, termasuk orang-orang yang terus mengabdi kepada AS atau mereka yang sebelumnya mengabdi,” tegasnya.

Akhir bulan lalu, Trump mengeklaim bahwa ada ancaman besar terhadap hidupnya, yang datang dari Iran.

Dia mengatakan bahwa dua upaya pembunuhan terhadapnya dalam beberapa bulan terakhir—pada sebuah kampaye di Pennsylvania pada bulan Juli lalu dan pada bulan September di klub golfnya di Florida—mungkin melibatkan atau tidak melibatkan Teheran.

The Washington Post, mengutip sumber yang mengetahui masalah tersebut, menulis bahwa saat ini tidak ada bukti yang mengaitkan Teheran dengan salah satu insiden tersebut.

Pernyataan mantan presiden AS itu muncul sehari setelah timnya mengumumkan bahwa mereka mengadakan pertemuan dengan perwakilan intelijen AS, yang memperingatkan mereka tentang dugaan rencana Teheran untuk membunuh Trump dan menabur kekacauan di Amerika.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Satelit Rahasia Rusia...
Satelit Rahasia Rusia yang Diduga Terhubung Senjata Nuklir Berputar di Luar Kendali
Ledakan Dahsyat Guncang...
Ledakan Dahsyat Guncang Pelabuhan Iran, 14 Orang Tewas, Lebih dari 750 Luka
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang 5.000 Ton Bersenjata Paling Kuat, Kim Jong-un Bicara Nuklir
AS Butuh Rp15.919 Triliun...
AS Butuh Rp15.919 Triliun untuk Memodernisasi Senjata Nuklirnya
Trump dan Zelensky Bertemu...
Trump dan Zelensky Bertemu selama 15 Menit di Sela-sela Pemakaman Paus Fransikus
Ledakan Besar Guncang...
Ledakan Besar Guncang Pelabuhan Bandar Abbas di Iran, Apakah Mossad Terlibat?
Trump Ingatkan Netanyahu:...
Trump Ingatkan Netanyahu: Baik-baiklah kepada Warga Gaza yang Menderita
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang Perusak Berbobot 5 Ribu Ton
Mengapa Benjamin Netanyahu...
Mengapa Benjamin Netanyahu Tidak Hadir di Pemakaman Paus Fransiskus? Ini Penjelasannya
Rekomendasi
4 Tempat Makan Khas...
4 Tempat Makan Khas Betawi di Jakarta yang Wajib Dikunjungi Saat Libur Akhir Pekan
Hyundai Luncurkan Powertrain...
Hyundai Luncurkan Powertrain Hibrida Berkinerja Tinggi
Kenapa Usia 40 Tahun...
Kenapa Usia 40 Tahun Begitu Istimewa dalam Islam? Begini Alasannya.
Berita Terkini
Ledakan Dahsyat Guncang...
Ledakan Dahsyat Guncang Pelabuhan Iran, 14 Orang Tewas, Lebih dari 750 Luka
31 menit yang lalu
Houthi Klaim Rudal Hipersoniknya...
Houthi Klaim Rudal Hipersoniknya Serang Pangkalan Jet Tempur Siluman F-35 Israel
1 jam yang lalu
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang 5.000 Ton Bersenjata Paling Kuat, Kim Jong-un Bicara Nuklir
1 jam yang lalu
Jenderal Tertinggi Rusia...
Jenderal Tertinggi Rusia Puji Kepahlawanan Militer Korut setelah Rebut Kembali Kursk dari Ukraina
2 jam yang lalu
Upacara Pemakaman Paus...
Upacara Pemakaman Paus Fransiskus Paling Sederhana Dibandingkan Pendahulunya
3 jam yang lalu
85 Persen Insiatif Visi...
85 Persen Insiatif Visi 2030 Sudah Tercapai, Akankah Citra Saudi Berubah?
4 jam yang lalu
Infografis
27 Negara Peringatkan...
27 Negara Peringatkan Warganya, Perang Dunia III Akan Terjadi?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved