Ini Alasan Israel Bunuh Hassan Nasrallah Pakai Jet Tempur F-15i dan Bom BLU-109

Senin, 30 September 2024 - 17:05 WIB
loading...
Ini Alasan Israel Bunuh...
Israel menggunakan bom BLU-109 untuk menarget Hassan Nasrallah. Foto/X/@JacobBaker613
A A A
BEIRUT - Pemimpin Hizbullah , Hassan Nasrallah, tewas dibunuh Israel dalam sebuah serangan udara di pinggiran Beirut, Lebanon. Operasi pembunuhan itu dilakukan tentara Zionis dengan melibatkan jet tempur F-15i dan bom penembus bunker bernama BLU-109.

Baru-baru ini, Pasukan Pertahanan Israel (IDF) merilis gambar yang menunjukkan jet tempur F-15i. Jet tempur itu sebelumnya disiapkan dari Pangkalan Udara Hatzerim untuk melakukan misi operasi pembunuhan Hassan Nasrallah di Beirut pada Jumat (27/9/2024).

Selain itu, tentara Zionis juga diketahui membawa puluhan bom penghancur bunker buatan Amerika Serikat. Bom tersebut dijatuhkan oleh jet tempur F-15i menuju markas Hizbullah di pinggiran kota Dahiyeh, Beirut.

Lebih jauh, apa alasan Israel memakai jet tempur F-15i dan bom BLU-109 untuk misi pembunuhan Hassan Nasrallah? Berikut ulasannya.

Alasan Israel Bunuh Hassan Nasrallah Pakai Jet F-15i dan Bom BLU-109

Pada berbagai operasinya, Israel telah biasa memakai taktik serangan udara. Terbukti, beberapa kali memang strategi tersebut berjalan sesuai rencana, termasuk untuk membunuh tokoh-tokoh penting dari kelompok musuhnya.

Hal ini juga berlaku pada misi pembunuhan pemimpin Hizbullah, Hassan Nasrallah. Mengingat statusnya sebagai orang nomor satu di kelompok tersebut, Israel meyakini bahwa pasukannya mungkin akan sulit untuk membunuhnya secara langsung.



Maka dari itu, mereka merencanakan misi pembunuhan Nasrallah melalui skema serupa. Pada operasi ini, Israel membawa jet tempur F-15i, salah satu pesawat tempur terbaik di kelasnya.

Nah, sebagai bekalnya, Israel menggunakan amunisi BLU-109 buatan AS. Mengutip WashingtonPost, foto-foto yang dirilis oleh IDF sebelumnya menunjukkan masing-masing jet F-15i dilengkapi dengan sedikitnya tiga hingga enam BLU-109.

Bukan tanpa alasan, penggunaan BLU-109 didasarkan pada kemampuannya untuk menembus beton bertulang hingga enam kaki. Alhasil, bom tersebut sangat cocok untuk menghancurkan bunker militer yang memiliki ketebalan di atas rata-rata.

Seorang pejabat Departemen Pertahanan AS yang berbicara dengan syarat anonim menyebutkan bahwa rangkaian serangan bom sejenis itu merupakan taktik umum dalam operasi pembunuhan tingkat khusus.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
2 Negara yang Warganya...
2 Negara yang Warganya Senang Lihat Israel Kebakaran Hebat
Meski Digaji Rp37 Juta,...
Meski Digaji Rp37 Juta, Tentara Israel Mengaku Dieksploitasi dan Risikonya Sangat Berat
Hizbullah Peringatkan...
Hizbullah Peringatkan Israel: Waktu Tidak Tak Terbatas!
Peralatan Militer Canggih...
Peralatan Militer Canggih dari Berbagai Pangkalan AS di Seluruh Dunia Dikirim ke Israel
Pasukan Elite Israel...
Pasukan Elite Israel Brigade Golani Tandatangani Petisi Minta Perang Gaza Diakhiri
Senjata Makan Tuan!...
Senjata Makan Tuan! Tentara Israel Injak Ranjau Darat yang Dipasang Kawannya Sendiri
Bukan Hanya Prajurit...
Bukan Hanya Prajurit Israel, 2.000 Dosen dan 100 Dokter Militer Desak Netanyahu Hentikan Perang Gaza
Israel Blokir Bantuan...
Israel Blokir Bantuan Kemanusiaan, Pikiran dan Tubuh Anak-Anak di Gaza Hancur
Waduh! Serangan Udara...
Waduh! Serangan Udara Israel Nyaris Hantam Istana Kepresidenan Suriah
Rekomendasi
Robby Purba Ajak Street...
Robby Purba Ajak Street Feeding sebagai bentuk Berbagi dengan Kucing Jalanan di Bulan Ramadhan
3 Gempa Beruntun Guncang...
3 Gempa Beruntun Guncang Padang Panjang dan Tanah Datar, Warga Panik Berhamburan Keluar Rumah
Serapan Beras Bulog...
Serapan Beras Bulog April Capai 1,3 Juta Ton, Kalahkan Serapan Tahunan Tujuh Tahun Terakhir
Berita Terkini
5 Fakta Kebakaran Israel...
5 Fakta Kebakaran Israel yang Menggemparkan, Karma untuk Gaza?
15 menit yang lalu
Siapa Scott Bessent,...
Siapa Scott Bessent, Menkeu Gay AS yang Resmikan Penjualan Logam Jarang Ukraina ke AS?
1 jam yang lalu
Kereta Peluru Shinkansen...
Kereta Peluru Shinkansen Jepang Lumpuh Gara-gara Seekor Ular
1 jam yang lalu
5 Negara yang Menolak...
5 Negara yang Menolak Membantu Padamkan Kebakaran Israel
1 jam yang lalu
2 Negara yang Warganya...
2 Negara yang Warganya Senang Lihat Israel Kebakaran Hebat
2 jam yang lalu
Mesir Dituding Memata-matai...
Mesir Dituding Memata-matai Israel dengan Bantuan Angkatan Udara China
2 jam yang lalu
Infografis
Elon Musk: Drone Murah...
Elon Musk: Drone Murah China Bisa Hancurkan Jet Tempur F-35 AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved