Pertama Kali, Korea Selatan akan Kerahkan Tank dan Artileri untuk Latihan Luar Negeri

Selasa, 24 September 2024 - 20:30 WIB
loading...
Pertama Kali, Korea...
Tank K2 Black Panther milik militer Korea Selatan. Foto/kedglobal.com
A A A
SEOUL - Korea Selatan (Korsel) akan, untuk pertama kalinya, mengerahkan tank dan artileri untuk latihan luar negeri dalam latihan gabungan di Qatar bulan depan.

Kantor berita Yonhap melaporkan hal itu pada Senin (23/9/2024), mengutip pejabat militer Korsel.

“Seoul akan mengirim 100 tentara, empat tank K2 Black Panther, dan empat howitzer K9A1 Thunder ke latihan tersebut,” ungkap pejabat militer itu.

Pejabat itu menambahkan latihan tersebut akan berlangsung selama dua pekan mulai tanggal 14 Oktober di pusat pelatihan Al Qalayel Qatar.

Kedua negara diharapkan menggelar latihan tembak langsung dan pelatihan pemeliharaan peralatan, demikian bunyi laporan tersebut.

Latihan tersebut ditujukan untuk melatih pengerahan militer Seoul di lingkungan yang tidak dikenal.

“Kontingen Korea Selatan akan melakukan perjalanan ke Qatar pada Selasa dengan menaiki kapal pendarat Cheon Wang Bong dan Nojeokbong, dengan yang terakhir telah menjadwalkan latihan angkatan laut di perairan Doha,” ungkap pernyataan militer Korea Selatan.

Latihan angkatan laut tersebut akan meliputi pembongkaran peralatan, manuver maritim, serta lepas landas dan mendaratkan helikopter dari dek ke dek.

Latihan tersebut dilakukan setelah Menteri Pertahanan Korea Selatan Shin Won-sik dan Menhan Qatar Khalid bin Mohamed Al Attiyah menandatangani nota kesepahaman pada Februari, yang menyepakati peningkatan kerja sama di sektor pertahanan.

(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Mantan Presiden Korsel...
Mantan Presiden Korsel Didakwa Korupsi karena Minta Pekerjaan untuk Menantunya
Negara-negara Arab Kecam...
Negara-negara Arab Kecam Ekstremis Israel atas Video Provokatif Penghancuran Masjid al-Aqsa
Emir Qatar Tiba di Moskow,...
Emir Qatar Tiba di Moskow, Bertemu Putin Bahas Ukraina dan Timur Tengah
Qatar Siap Menengahi...
Qatar Siap Menengahi Konflik Rusia dan Ukraina
AS Kerahkan Pesawat...
AS Kerahkan Pesawat Pengebom B-1B ke Semenanjung Korea, Korut Sebut Gertakan Sembrono
Profil Sheikha Jawaher,...
Profil Sheikha Jawaher, Istri Pertama Emir Qatar yang Pernah Serukan Boikot Haji ke Makkah
Profil 3 Istri Emir...
Profil 3 Istri Emir Qatar Tamim bin Hamad Al-Thani, Salah Satunya Pernah Serukan Boikot Haji
Pakistan Tutup Wilayah...
Pakistan Tutup Wilayah Udara untuk Maskapai India, Beri Peringatan Tentang Perjanjian Pembagian Air
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Militer India vs Pakistan, Siapa Lebih Unggul?
Rekomendasi
Momen Perwira Belanda...
Momen Perwira Belanda Ditembak di Bagian Mata oleh Pasukan Pangeran Diponegoro
Jadi Inspirasi Negara...
Jadi Inspirasi Negara Lain, Delegasi SSTC Dalami Model Pemberdayaan Petani Muda Berteknologi Kementan
Justin Bieber Dituduh...
Justin Bieber Dituduh Terlibat Aliran Sesat, Sahabat Langsung Menjauh
Berita Terkini
Di Ambang Perang, Ini...
Di Ambang Perang, Ini Perbandingan Kekuatan Militer India dan Pakistan
34 menit yang lalu
Pakistan Tutup Wilayah...
Pakistan Tutup Wilayah Udara untuk Pesawat India, Pertikaian Memanas karena Kashmir
1 jam yang lalu
Trump Tegur Putin usai...
Trump Tegur Putin usai Rudal Rusia Tewaskan 12 Warga Ukraina: 'Vladimir, Stop!'
1 jam yang lalu
Pakistan dan India Bisa...
Pakistan dan India Bisa Perang Habis-habisan Gara-gara Pembantaian 26 Turis Hindu di Kashmir
2 jam yang lalu
Rusia Pastikan Gunakan...
Rusia Pastikan Gunakan Senjata Nuklir Jika Diinvasi Barat
2 jam yang lalu
Moskow: Pengerahan Tentara...
Moskow: Pengerahan Tentara NATO ke Ukraina Bakal Picu Perang Dunia III Melawan Rusia!
3 jam yang lalu
Infografis
Musuh-musuh Utama AS...
Musuh-musuh Utama AS dan NATO akan Gelar Latihan Perang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved