Putin Perintahkan Jumlah Tentara Rusia Ditambah Jadi 2,3 Juta, Bakal Ungguli AS

Selasa, 17 September 2024 - 12:36 WIB
loading...
Putin Perintahkan Jumlah...
Presiden Vladimir Putin keluarkan dekrit yang perintahkan penambahan jumlah tentara Rusia menjadi 2,3 juta personel, termasuk 1,5 juta personel aktif. Foto/Sputnik/Konstantin Mikhalchevsky
A A A
MOSKOW - Presiden Vladimir Putin mengeluarkan dekrit yang memerintahkan penambahan jumlah tentara militer Rusia menjadi 2.389.130 orang, termasuk 1,5 juta personel aktif.

Sebelumnya, negara yang sedang perang di Ukraina itu memiliki 2.209.130 personel militer, termasuk 1.320.000 tentara aktif.

Langkah Putin ini secara efektif akan membuat Rusia mengungguli Amerika Serikat dalam hal jumlah tentara aktif.

Sekadar diketahui, China memiliki 2,035 juta tentara aktif. Kemudian Rusia—setelah dekrit Putin—akan memiliki 1,5 juta tentara aktif.



Di urutan ketiga adalah India yang memiliki 1,455 juta tentara aktif, kemudian AS yang memiliki 1,328 juta tentara aktif.

Republik Rakyat Demokratik Korea (DPRK) atau Korea Utara berada di urutan kelima dengan 1,32 juta tentara aktif.

Pada Desember 2023, Putin mengeluarkan dekrit serupa yang memerintahkan jumlah personel militer Rusia ditambaj menjadi lebih dari 2,2 juta, termasuk 1,3 juta tentara aktif.

Saat itu, juru bicara Kremlin Dmitry Peskov menjelaskan bahwa langkah tersebut merupakan hasil dari "perang proksi" yang dilancarkan Barat terhadap Moskow. "Keamanan negara kita tentu saja harus terjamin," kata Peskov saat itu.

"Hal ini terkait dengan perang yang dilancarkan negara-negara Barat secara kolektif. Perang proksi, yang mencakup unsur-unsur partisipasi tidak langsung dalam aksi militer dan unsur-unsur perang ekonomi, perang finansial, perang hukum, melampaui kerangka hukum, dan sebagainya," imbuh dia.

Dalam dekrit terbaru yang dikeluarkan hari Senin, yang dilansir Sputnik, Selasa (17/9/2024), Putin menginstruksikan pemerintah Rusia untuk mengalokasikan dana yang diperlukan bagi Kementerian Pertahanan untuk menambah jumlah personel militer seperti yang dia perintahkan.
(mas)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Antisipasi Invasi Musuh...
Antisipasi Invasi Musuh Bebuyutan, Negara Tetangga Rusia Ingin Membentuk Tentara Terkuat
Terungkap, Putra Wakil...
Terungkap, Putra Wakil Bos CIA Tewas dalam Perang Dukung Rusia Melawan Ukraina
Jenderal Senior Rusia...
Jenderal Senior Rusia Dihabisi dengan Bom Mobil, Trump: Ini Masalah Besar!
Satelit Rahasia Rusia...
Satelit Rahasia Rusia yang Diduga Terhubung Senjata Nuklir Berputar di Luar Kendali
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang 5.000 Ton Bersenjata Paling Kuat, Kim Jong-un Bicara Nuklir
Jenderal Tertinggi Rusia...
Jenderal Tertinggi Rusia Puji Kepahlawanan Militer Korut setelah Rebut Kembali Kursk dari Ukraina
Putin dan Netanyahu...
Putin dan Netanyahu Absen di Pemakaman Paus Fransiskus, Beijing Tetap Bungkam, Kenapa?
Paus Fransiskus Dimakamkan...
Paus Fransiskus Dimakamkan dalam Upacara Sederhana Dihadiri 250 Ribu Orang
Presiden Filipina Marcos...
Presiden Filipina Marcos Jr Teken UU Pemakaman Islam, RS Dilarang Tahan Jenazah Muslim
Rekomendasi
Breaking News! Anggota...
Breaking News! Anggota DPRD Jakarta Brando Susanto Meninggal Dunia saat Memimpin Halalbihalal di Atas Panggung
VfL Bochum vs Union...
VfL Bochum vs Union Berlin Dilanjutkan Pertandingan W Bremen vs St Pauli, Live di iNews!
Bimbim Slank Tegar Makamkan...
Bimbim Slank Tegar Makamkan Bunda Iffet di Tempat Peristirahatan Terakhir
Berita Terkini
Siapa Hussein al-Sheikh?...
Siapa Hussein al-Sheikh? Calon Kuat Pemimpin Palestina yang Dituding sebagai Tangan Kanan Zionis
45 menit yang lalu
Antisipasi Invasi Musuh...
Antisipasi Invasi Musuh Bebuyutan, Negara Tetangga Rusia Ingin Membentuk Tentara Terkuat
1 jam yang lalu
Mengapa Paus Fransiskus...
Mengapa Paus Fransiskus Tidak Dimakamkan di Vatikan?
2 jam yang lalu
Mobil Tabrak Kerumunan...
Mobil Tabrak Kerumunan Warga di Festival Hari Lapu Lapu di Vancouver
3 jam yang lalu
Perempuan yang Klaim...
Perempuan yang Klaim Jadi Budak Seks Pangeran Andrew dan Epstein Tewas Bunuh Diri
3 jam yang lalu
Viral, Profesor Ini...
Viral, Profesor Ini Gunakan Drone untuk Cegah Mahasiswa Menyontek selama Ujian
4 jam yang lalu
Infografis
Vladimir Putin: Rusia...
Vladimir Putin: Rusia Segera Habisi Militer Ukraina!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved