Prancis: Tekanan AS Terhadap Iran Penyebab Ketegangan di Kawasan

Kamis, 20 Juni 2019 - 17:29 WIB
Prancis: Tekanan AS Terhadap Iran Penyebab Ketegangan di Kawasan
Prancis: Tekanan AS Terhadap Iran Penyebab Ketegangan di Kawasan
A A A
PARIS - Menteri Luar Negeri Prancis, Jean-Yves Le Drian menyebut kebijakan tekanan maksimum Amerika Serikat (AS) terhadap Iran menjadi penyebab terus meningkatnya ketegangan di kawasan.

Berbicara pasca pertemuan kabinet di Paris, Le Drian mengatakan, pengumuman Iran untuk melampaui batas persediaan uranium dalam 10 hari ke depan sangat mengkhawatirkan. Namun, dia menolak menyalahkan Teheran, tapi justru Washington atas pengumuman itu.

"Kami menganggap keputusan AS untuk memutuskan dengan kesepakatan itu tidak baik dan bahwa kampanye tekanan maksimumnya berkontribusi pada ketegangan," kata Le Drian dalan sebuah pernyataan, seperti dilansir PressTV pada Kamis (20/6).

"Jadi, kami ingin menyatukan upaya kami sehingga ada proses de-eskalasi yang dimulai," sambungnya. Tetapi, menurutnya hanya ada sedikit waktu dan ia berharap semua pihak menahan diri untuk meredakan ketegangan.

Sementara itu, Menteri Luar Negeri Jerman, Heiko Maas, yang turut menghadiri pertemuan kabinet Prancis, menggambarkan ketegangan yang sedang berlangsung sebagai situasi serius dan memperingatkan bahwa risiko perang di Teluk Persia belum dapat dihindari.

"Kita perlu melakukan segalanya agar tidak sampai seperti ini. Itulah sebabnya kami berbicara dengan semua pihak. Saya berada di Iran dan kami juga berbicara dengan AS. Kita perlu mengurangi ketegangan melalui dialog. Ini adalah waktunya diplomasi menjadi pilihan utama dan itulah komitmen kami,” kata Maas.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4848 seconds (0.1#10.140)