China Frustrasi atas Latihan Gabungan AS Bersama Filipina dan Jepang di Indo-Pasifik

Selasa, 23 April 2024 - 17:25 WIB
loading...
China Frustrasi atas...
Latihan Gabungan AS bersama Filipina dan Jepang di Indo-Pasifik membuat China frustrasi. Foto/REUTERS
A A A
BEIJING - Aktivitas agresif China di kawasan Indo-Pasifik mendapat penentangan keras dari Jepang, Filipina, dan Amerika Serikat (AS).

Ketiga negara tersebut tidak hanya berjanji untuk “menanggapi dengan tegas” setiap upaya Beijing untuk secara sepihak mengubah status quo di kawasan Laut China Timur dan Laut China Selatan, mereka juga sepakat untuk “memperkuat kerja sama keamanan dan pertahanan melalui dialog antar-otoritas pertahanan.”

Namun, isu yang memiliki potensi paling besar untuk menghalangi China adalah penegasan kembali Amerika atas komitmen aliansinya yang “sangat kuat” terhadap Jepang dan Filipina di kawasan Indo-Pasifik serta keputusan utama Washington dan Tokyo untuk mendukung rencana modernisasi pertahanan Manila.

Presiden AS Joe Biden secara khusus tampak jelas dalam pendekatan keamanan negaranya terhadap Filipina.

“Setiap serangan terhadap pesawat, kapal, atau angkatan bersenjata Filipina di Laut China Selatan akan mengacu pada perjanjian pertahanan bersama kita,” kata Biden, seperti dikutip dari Vietnam Times, Selasa (23/4/2024).

Pernyataan Biden tersebut disampaikan pada pertemuan puncak trilateral pertama yang baru saja selesai antara AS, Jepang, dan Filipina di Washington DC. Pertemuan itu diadakan ketika “perilaku berbahaya dan agresif” China di Laut China Selatan meningkatkan ketegangan antara Beijing dan negara-negara tetangganya di Asia Tenggara.



China mengatakan seluruh wilayah perairan Samudra Pasifik Barat seluas 3,5 juta kilometer persegi adalah miliknya, meski Pengadilan Arbitrase Permanen di Den Haag dalam putusannya pada 12 Juli 2016 menolak klaim Beijing.

Indo-Pasifik yang Bebas dan Terbuka


AS, Jepang, dan Filipina memperjelas bahwa untuk mendukung Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka, mereka tidak akan membiarkan lagi agresi China di kawasan tersebut, dan akan melawannya melalui kerja sama pertahanan yang kuat, termasuk gabungan pelatihan angkatan laut antara ketiga negara.

China, yang merasa bingung dengan latihan Angkatan Laut dan Angkatan Udara gabungan yang dilakukan Amerika, Jepang, Filipina, dan Australia pada 7 Maret di Laut China Selatan, akan melakukan lebih banyak latihan militer di wilayah tersebut.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
China Desak AS Akhiri...
China Desak AS Akhiri Perang Dagang, tapi Juga Siap Meladeni
Terungkap, China Uji...
Terungkap, China Uji Bom Hidrogen Non-Nuklir yang Picu Reaksi Berantai Kimia Dahsyat
Approval Rating Donald...
Approval Rating Donald Trump Terjun ke Titik Terendah
Penyanyi Jepang Ini...
Penyanyi Jepang Ini Lakukan Perjalanan Pulang Pergi 4 Jam untuk Kuliah, Habiskan Rp3,5 Juta Setiap Hari
AS Kerahkan Pesawat...
AS Kerahkan Pesawat Pengebom Nuklir B-1B ke Jepang, Pertama Kali sejak Perang Vietnam
Indonesia Sedang Menanti...
Indonesia Sedang Menanti Jet Tempur Rafale, tapi Digoda Boeing dengan F-15EX
Menteri Malaysia Diolok-olok...
Menteri Malaysia Diolok-olok karena Berikan Suvenir kepada Presiden China di Tempat Parkir Bawah Tanah
Kaya Akan Emas, Pulau...
Kaya Akan Emas, Pulau di Papua Nugini Ini Bisa Diambil Alih oleh Trump
Perempuan Ini Melahirkan...
Perempuan Ini Melahirkan di Pinggir Jalan lalu Telantarkan Bayi hingga Tewas demi Pesta
Rekomendasi
Drama 9 Pemain! Uzbekistan...
Drama 9 Pemain! Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025 usai Gunduli Arab Saudi 2-0
PCINU Yordania Dukung...
PCINU Yordania Dukung Rencana Prabowo Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
Pertama di Indonesia,...
Pertama di Indonesia, Kota Jambi Siap Gelar Pemilihan Ketua RT Serentak
Berita Terkini
Rusia Klaim Diserang...
Rusia Klaim Diserang Ukraina Lebih dari 1.300 Kali selama Gencatan Senjata Paskah
3 jam yang lalu
2 Jet Tempur Inggris...
2 Jet Tempur Inggris Cegat Sepasang Pesawat Rusia di Dekat Negara NATO
3 jam yang lalu
China Desak AS Akhiri...
China Desak AS Akhiri Perang Dagang, tapi Juga Siap Meladeni
7 jam yang lalu
Terungkap, China Uji...
Terungkap, China Uji Bom Hidrogen Non-Nuklir yang Picu Reaksi Berantai Kimia Dahsyat
7 jam yang lalu
Rusia Pukul Mundur Serangan...
Rusia Pukul Mundur Serangan Ukraina di Tengah Gencatan Senjata Paskah
8 jam yang lalu
Approval Rating Donald...
Approval Rating Donald Trump Terjun ke Titik Terendah
9 jam yang lalu
Infografis
Musuh-musuh Utama AS...
Musuh-musuh Utama AS dan NATO akan Gelar Latihan Perang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved