Horor, 7 Pria Perkosa Turis Perempuan Spanyol Secara Bergiliran di India

Minggu, 03 Maret 2024 - 13:43 WIB
loading...
Horor, 7 Pria Perkosa...
Tujuh pria telah memerkosa turis perempuan Spanyol secara bergiliran di India. Tiga dari mereka telah ditangkap polisi. Foto/SINDOnews.com/Ilustrasi
A A A
NEW DELHI - Seorang turis perempuan Spanyol telah diperkosa oleh tujuh pria secara bergiliran ketika sedang berlibur bersama suaminya di India.

Polisi di Jharhand, India timur, mengatakan tiga dari tujuh tersangka telah ditangkap.

Korban dan suaminya, yang sedang bersepeda, mendirikan tenda di distrik Dumka, sebuah daerah terpencil di negara bagian Jharkhand, pada Jumat malam lalu ketika serangan itu terjadi.

Menceritakan kengerian tersebut saat melapor ke polisi, suami korban mengatakan dia dan pasangannya diserang saat tidur di tenda, di mana para penyerang mengancam mereka dengan pembunuhan.



Setelah serangan tersebut, pasangan itu pergi ke sebuah rumah sakit terdekat untuk mencari perawatan.

“Kami diserang di tenda, mereka memukuli kami, menusuk tenggorokan saya dengan pisau, mengatakan mereka akan membunuh kami, dan dia diperkosa oleh tujuh pria,” katanya dalam rekaman video dari rumah sakit tempat mereka menjalani perawatan, seperti dikutip EFE, Minggu (3/3/2024).

Perempuan tersebut, yang tampak memar dalam rekaman video, mengatakan bahwa dia dan suaminya juga dirampok selama penyerangan. "Kami hanya memiliki sedikit uang, motif sebenarnya mereka adalah untuk memerkosa saya," katanya.

Pasangan tersebut telah melakukan perjalanan selama beberapa bulan untuk berkeliling kawasan dari titik paling selatan.

Polisi setempat telah mengajukan memproses laporan penyerangan dan pemerkosaan beramai-ramai tersebut, yang sejauh ini mengakibatkan setidaknya tiga tersangka ditahan.

“Kami telah menahan beberapa orang dan kami akan menangkap sisanya juga. Korban mengatakan sekitar tujuh pria terlibat dalam kejahatan tersebut, dan kami telah menangkap tiga di antaranya,” kata inspektur polisi setempat, Pitamber Singh Kherwar, kepada wartawan.

Menteri Daerah Jharkhand, Mithilesh Kumar Thakur, mengutuk insiden tersebut, dan memastikan bahwa tindakan yang tepat telah diambil oleh polisi dan berjanji bahwa mereka yang bertanggung jawab tidak akan lolos dari hukum.

Kedutaan Besar Spanyol di India telah menghubungi pihak berwenang dan mengirimkan personel konsuler ke wilayah tersebut untuk membantu para korban.

Pasangan itu telah melakukan perjalanan dari Spanyol ke Pakistan, lalu ke Bangladesh, sebelum akhirnya memasuki India, dan berencana melanjutkan perjalanan ke Nepal.
(mas)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Turis Israel Diperkosa...
Turis Israel Diperkosa Beramai-ramai di India, Ternyata Pemicunya Urusan Sepele
Hidupkan Tradisi Islam...
Hidupkan Tradisi Islam Andalusia, Umat Muslim Spanyol Pergi Berhaji ke Mekkah dengan Berkuda
Spanyol Usulkan Langkah...
Spanyol Usulkan Langkah Pertama Menuju Pembentukan Tentara Eropa
Oposisi India: Jet Tempur...
Oposisi India: Jet Tempur Siluman F-35 AS Itu Sampah, Mengapa Membelinya?
Daftar 8 Negara Asia...
Daftar 8 Negara Asia Selatan, Lengkap Beserta Penjelasannya
Kereta Api Terlambat...
Kereta Api Terlambat Picu Ribuan Orang Berdesakan di Stasiun New Delhi, 18 Orang Tewas
Sama-sama Operasikan...
Sama-sama Operasikan S-400 Rusia, Mengapa India Boleh Miliki Jet Siluman F-35 AS tapi Turki Tidak?
AS Hendak Jual Jet Tempur...
AS Hendak Jual Jet Tempur Siluman F-35 ke India, China: Asia-Pasifik Bukan Tempat Manuver
AS Ingin Jual Jet Tempur...
AS Ingin Jual Jet Tempur Siluman F-35 ke India, Negara Islam Bersenjata Nuklir Ini Geram
Rekomendasi
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
Kisah Hikmah : Nilai...
Kisah Hikmah : Nilai Umur Manusia di Bulan Ramadan
PSI Yakin Ada Alasan...
PSI Yakin Ada Alasan Kuat di Balik Penundaan Pengangkatan CPNS dan PPPK
Berita Terkini
Mahkamah Internasional...
Mahkamah Internasional Gelar Sidang Terbuka Kewajiban Israel di Wilayah Palestina yang Diduduki
42 menit yang lalu
Bosnia Buru Presiden,...
Bosnia Buru Presiden, Perdana Menteri dan Ketua Parlemen Republika Srpska
1 jam yang lalu
Penjualan Mobil Anjlok,...
Penjualan Mobil Anjlok, Volkswagen akan Produksi Senjata dan Peralatan Militer
2 jam yang lalu
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
3 jam yang lalu
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
3 jam yang lalu
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
4 jam yang lalu
Infografis
7 Negara Paling Korup...
7 Negara Paling Korup di Dunia versi Transparency International
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved