BREAKING NEWS: Pemimpin Oposisi Korea Selatan Ditikam di Bagian Leher

Selasa, 02 Januari 2024 - 12:10 WIB
loading...
BREAKING NEWS: Pemimpin...
Ketua Partai Demokrat Lee Jae-myung tergeletak setelah ditikam di bagian leher. Foto/AP/yonhap
A A A
SEOUL - Ketua Partai Demokrat Lee Jae-myung, dilarikan ke rumah sakit setelah seorang pria tak dikenal menikamnya saat sesi tanya jawab dengan wartawan pada Selasa pagi (2/1/2024).

Partai Demokrat merupakan oposisi utama Korea Selatan (Korsel). “Insiden itu terjadi pada pukul 10:27 pagi, ketika seorang pria tak dikenal mendekati Lee dan menikamnya di bagian kiri leher,” ungkap laporan kantor berita Yonhap.

Penyerang dengan cepat ditundukkan dan ditangkap. Beberapa video kejadian yang dibagikan di media sosial menunjukkan Lee dikelilingi kerumunan jurnalis sebelum pria itu tiba-tiba melompat ke arahnya dengan pisau.

Beberapa foto yang beredar di dunia maya menunjukkan politisi itu tergeletak di tanah dengan mata tertutup dan orang-orang di sekitarnya menempelkan kain ke lehernya.

Kondisi korban belum diketahui secara pasti. Menurut Yonhap, Lee tetap sadar, namun pendarahan terus berlanjut hingga dia dipindahkan ke rumah sakit sekitar 20 menit setelah serangan tersebut.

Lee Jae-myung (59) kalah dalam pemilu Korea Selatan tahun 2022 dari Presiden Yoon Suk-yeol dengan selisih kecil 0,73%, dan diperkirakan akan mencalonkan diri lagi pada tahun 2027.

Presiden Yoon menyatakan keprihatinan mendalam atas keselamatan Lee, menekankan kekerasan seperti itu tidak boleh ditoleransi dalam keadaan apa pun, menurut juru bicaranya.

(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Lagi Asyik Makan di...
Lagi Asyik Makan di Restoran Seoul, Dubes Israel Ketakutan Diteriaki Genosida oleh Aktivis
Mantan Presiden Korsel...
Mantan Presiden Korsel Didakwa Korupsi karena Minta Pekerjaan untuk Menantunya
189 Aktivis Diadili...
189 Aktivis Diadili di Turki karena Menentang Erdogan
AS Kerahkan Pesawat...
AS Kerahkan Pesawat Pengebom B-1B ke Semenanjung Korea, Korut Sebut Gertakan Sembrono
Adik Kim Jong-un: Tak...
Adik Kim Jong-un: Tak Peduli dengan AS, Status Korut Negara Bersenjata Nuklir Tak Bisa Dibatalkan
4 Bulan setelah Deklarasikan...
4 Bulan setelah Deklarasikan Darurat Militer, Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol yang Dimakzulkan Akhirnya Dicopot
Sugianto Dipuji sebagai...
Sugianto Dipuji sebagai Pahlawan karena Menyelamatkan Lansia saat Kebakaran Hutan di Korea Selatan
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang Perusak Berbobot 5 Ribu Ton
Mengapa Benjamin Netanyahu...
Mengapa Benjamin Netanyahu Tidak Hadir di Pemakaman Paus Fransiskus? Ini Penjelasannya
Rekomendasi
Teknologi Baterai CATL...
Teknologi Baterai CATL Dicas 5 Menit untuk Jarak Tempuh 520 Km
Apple Pindahkan produksi...
Apple Pindahkan produksi iPhone untuk Pasar AS ke India
Tiga Kapolda Termuda...
Tiga Kapolda Termuda di Indonesia, Nomor 2 dan 3 Jebolan Akpol 1996
Berita Terkini
Jenderal Senior Rusia...
Jenderal Senior Rusia Dihabisi dengan Bom Mobil, Trump: Ini Masalah Besar!
13 menit yang lalu
Satelit Rahasia Rusia...
Satelit Rahasia Rusia yang Diduga Terhubung Senjata Nuklir Berputar di Luar Kendali
45 menit yang lalu
Ledakan Dahsyat Guncang...
Ledakan Dahsyat Guncang Pelabuhan Iran, 14 Orang Tewas, Lebih dari 750 Luka
1 jam yang lalu
Houthi Klaim Rudal Hipersoniknya...
Houthi Klaim Rudal Hipersoniknya Serang Pangkalan Jet Tempur Siluman F-35 Israel
1 jam yang lalu
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang 5.000 Ton Bersenjata Paling Kuat, Kim Jong-un Bicara Nuklir
2 jam yang lalu
Jenderal Tertinggi Rusia...
Jenderal Tertinggi Rusia Puji Kepahlawanan Militer Korut setelah Rebut Kembali Kursk dari Ukraina
3 jam yang lalu
Infografis
3 Tujuan Rusia Menempatkan...
3 Tujuan Rusia Menempatkan Pesawat Tempur di Papua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved