Zelensky Ingin Bunuh Putin Jika Ada Kesempatan, Ini Respons Kremlin

Rabu, 22 November 2023 - 11:48 WIB
loading...
Zelensky Ingin Bunuh...
Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky ingin membunuh Presiden Rusia Vladimir Putin jika ada kesempatan. Foto/REUTERS
A A A
MOSKOW - Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky blakblakan ingin membunuh Presiden Rusia Vladimir Putin jika ada kesempatan. Menurut Kremlin, ancaman untuk membunuh presiden Rusia bukanlah hal baru.

Zelensky dalam wawancara dengan The Sun, yang diterbitkan Senin malam, mengeklaim bahwa dirinya selamat dari lima upaya pembunuhan oleh Rusia.

Dia lantas menyatakan akan membunuh Putin jika diberi kesempatan. “Ini adalah perang, dan Ukraina mempunyai hak untuk mempertahankan tanah kami,” kata Zelensky.



Juru bicara Kremlin Dmitry Peskov telah merespons ancaman yang dilontarkan Zelensky terhadap Putin. Menurutnya, ancaman seperti itu hanyalah narasi yang jauh dari kenyataan.

“Jika Anda ingat, ada upaya [ancaman] verbal terhadap kehidupan Putin dari Ukraina berkali-kali di berbagai tingkatan,” kata Peskov kepada jurnalis Pavel Zarubin.

“Mereka tidak akan berhasil," katanya lagi, seperti dikutip RT, Rabu (22/11/2023).

Mata-mata Ukraina telah mengaku bertanggung jawab atas serangkaian pembunuhan di Rusia selama dua tahun terakhir, menurut laporan Washington Post dengan mengutip sumber-sumber di CIA yang mengaku mendanai intelijen Kyiv.

Kyiv secara resmi membantah ada hubungannya dengan pembunuhan jurnalis Darya Dugina dan blogger Vladlen Tatarsky, atau percobaan pembunuhan penulis Zakhar Prilepin di Rusia.

Zelensky sendiri membantah bertanggung jawab atas serangan drone pada 3 Mei di Moskow yang menyebabkan kerusakan ringan pada atap gedung Kremlin.

Meskipun kantor Putin mengeluarkan pernyataan yang mengecam “upaya pembunuhan” tersebut, Peskov kemudian mengklarifikasi bahwa presiden Rusia tersebut tidak ada di kantornya pada saat itu.

Zelensky telah berusaha mendapatkan kembali perhatian Barat selama enam minggu terakhir setelah menyesali bahwa dia telah kehilangan perhatian terhadap konflik Israel-Hamas.

Meskipun telah berjanji untuk berpihak pada Ukraina, Amerika Serikat dan Uni Eropa sebagian besar telah kehabisan pasokan militer yang dapat dikirim ke Kyiv, sementara mereka juga menghadapi perjuangan berat untuk memberi lampu hijau pada bantuan keuangan tambahan.
(mas)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Putin akan Gelar Pertemuan...
Putin akan Gelar Pertemuan Puncak Khusus Rusia-Arab Tahun Ini
Ukraina: Rusia Melanggar...
Ukraina: Rusia Melanggar Gencatan Senjata Paskah Hampir 3.000 Kali
Putin Tiba-tiba Bersedia...
Putin Tiba-tiba Bersedia Berunding dengan Ukraina, Ada Apa?
3 Tujuan Rusia Menempatkan...
3 Tujuan Rusia Menempatkan Pesawat Tempur di Biak Papua
Rakyat Swiss Minta Pembelian...
Rakyat Swiss Minta Pembelian 36 Jet Tempur Siluman F-35 AS Dibatalkan, Ini Alasannya
Jerman Tak Siap Hadapi...
Jerman Tak Siap Hadapi Perang Dunia III Melawan Rusia, Ini Sebabnya
Media AS Sebut Kyiv...
Media AS Sebut Kyiv sebagai Wilayah Rusia, Ukraina Marah
Ngeri! China Ledakkan...
Ngeri! China Ledakkan Bom Hidrogen Non Nuklir Pertama di Dunia
Waduh! Tas Menteri Keamanan...
Waduh! Tas Menteri Keamanan Dalam Negeri AS Kristi Noem Dicuri di Restoran, Apa Saja Isinya?
Rekomendasi
Pertamina Regional Jawa...
Pertamina Regional Jawa Catatkan Produksi Minyak 54,2 MBOPD di 2024
Alasan Menyakitkan Raja...
Alasan Menyakitkan Raja Charles III Enggan Bertemu Pangeran Harry, Ogah Terlibat Drama
Blokir Anggaran IKN...
Blokir Anggaran IKN Rp10 Triliun Dibuka, Proyek Tol hingga Istana Wapres Lanjut Lagi
Berita Terkini
Trump Buat Tawaran Terakhir...
Trump Buat Tawaran Terakhir untuk Akhiri Perang Ukraina
1 jam yang lalu
Putin akan Gelar Pertemuan...
Putin akan Gelar Pertemuan Puncak Khusus Rusia-Arab Tahun Ini
2 jam yang lalu
Bos Intel Israel: Netanyahu...
Bos Intel Israel: Netanyahu Perintahkan Dinas Keamanan Memata-matai Demonstran
3 jam yang lalu
Israel Bagikan Ucapan...
Israel Bagikan Ucapan Belasungkawa atas Wafatnya Paus Fransiskus, Lalu Menghapusnya
3 jam yang lalu
Kanada Ingin Gabung...
Kanada Ingin Gabung Uni Eropa, Balas Dendam terhadap Trump?
4 jam yang lalu
Paus Fransiskus akan...
Paus Fransiskus akan Dimakamkan pada Hari Sabtu 26 April
5 jam yang lalu
Infografis
Respons Rusia soal Trump...
Respons Rusia soal Trump Telepon Putin untuk Akhiri Perang Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved