Hizbullah: Israel Dorong Timur Tengah untuk Berperang

Senin, 02 Oktober 2017 - 01:14 WIB
Hizbullah: Israel Dorong...
Hizbullah: Israel Dorong Timur Tengah untuk Berperang
A A A
BEIRUT - Kelompok Hizbullah Libanon menuduh pemerintah Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu telah mendorong wilayah Timur Tengah untuk berperang di Suriah, Lebanon dan Jalur Gaza. Hizbullah juga mengatakan bahwa di tempat lain, Israel akan aman jika terjadi konflik semacam itu.

Ketegangan antara Hizbullah yang didukung Iran dan musuh utamanya Israel telah meningkat tahun ini. Keduanya terakhir bertempur dalam sebuah konflik besar pada tahun 2006. Israel telah mengatakan akan menggunakan semua kekuatannya sejak awal dalam perang baru dengan Hizbullah.

Dalam sebuah pidato kepada para pengikutnya, pemimpin Hizbullah Sayyid Hassan Nasrallah mengatakan bahwa pemerintah Israel tidak memiliki penilaian yang benar mengenai di mana perang ini akan terjadi jika mereka menyalakannya, dan tidak tahu bagaimana akan berakhir.

"Mereka tidak memiliki gambaran yang benar tentang apa yang menunggu mereka jika mereka pergi ke perang bodoh ini," kata Nasrallah seperti dikutip dari Reuters, Senin (2/10/2017).

"Israel tidak tahu di mana konflik semacam itu akan diperjuangkan, atau siapa yang akan ambil bagian," dia menambahkan.

Dia meminta orang-orang Yahudi yang beremigrasi ke Israel untuk pergi dan kembali ke negara-negara tempat mereka datang sehingga mereka tidak menjadi bahan bakar untuk perang yang dilakukan oleh pemerintah Netanyahu.

Ketika perang meletus, katanya, mereka mungkin tidak akan menunggu waktu yang lama untuk pergi. "Mereka tidak memiliki tempat yang aman di wilayah Palestina yang diduduki," katanya.

Pada awal tahun ini, Nasrallah mengatakan perang Israel melawan Suriah atau Lebanon di masa depan dapat menarik ribuan pejuang dari negara-negara seperti Iran, Irak, Afghanistan, Yaman dan Pakistan, dan dapat berlangsung di dalam wilayah Israel.

Israel sendiri merasa prihatin dengan pengaruh Teheran yang terus meningkat di wilayah tersebut selama konflik Suriah yang berjalan enam tahun, baik melalui pasukan Garda Revolusi sendiri atau kelompok yang disponsorinya, terutama Hizbullah.

Netanyahu mengatakan pada bulan Agustus bahwa Iran sedang membangun situs untuk memproduksi rudal dengan presisi di Suriah dan Lebanon, dengan tujuan menggunakannya melawan Israel.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1457 seconds (0.1#10.140)