Rusia dan Ukraina Lakukan Pertukaran 202 Tawanan Perang

Sabtu, 18 Februari 2023 - 01:30 WIB
loading...
Rusia dan Ukraina Lakukan...
Rusia dan Ukraina Lakukan Pertukaran 202 Tawanan Perang. FOTO/Anadolu Agency
A A A
MOSKOW - Rusia dan Ukraina bertukar 202 tawanan perang dalam pertukaran tahanan terbaru mereka pada Kamis (16/2/2023). Sebelumnya, Rusia dan Ukraina telah beberapa kali melakukan pertukaran tahanan perang.

“Pesawat angkut militer Angkatan Udara Rusia akan mengantarkan prajurit yang dibebaskan ke Moskow untuk perawatan dan rehabilitasi di institusi medis Kementerian Pertahanan Rusia,” kata Kementerian Pertahanan Rusia, seperti dikutip dari Reuters.



Kementerian Pertahanan Rusia juga mengatakan, 101 tentara Rusia yang ditangkap dikembalikan dari wilayah yang berada di bawah kendali pemerintahan Kiev sebagai hasil negosiasi yang alot.

Sementara Andriy Yermak, Kepala Staf Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy memposting gambar sejumlah prajurit Ukraina berpose untuk difoto setelah dibebaskan. Dia mengatakan 100 tentara dan satu warga sipil telah dikembalikan.

“Hampir semua tawanan adalah personel yang mempertahankan kota Mariupol di selatan yang terkepung sebelum jatuh ke tangan pasukan Rusia,” kata Yermak di Telegram.



“Kami terus membawa kembali warga Ukraina dari tawanan. Hari ini seratus prajurit kami dan satu warga sipil kembali ke rumah,” lanjutnya. “Enam puluh tiga tahanan yang dibebaskan telah ditangkap dalam pengepungan Rusia atas pabrik baja Azovstal di Mariupol,” tambah Yermak.

Awal bulan ini, Zelenskiy mengatakan bahwa sejak dimulainya konflik Februari lalu, Ukraina telah membebaskan 1.762 pria dan wanita dari tawanan Rusia.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
6 Cara Iran Menang Perang...
6 Cara Iran Menang Perang Lawan AS dan Israel, Mungkinkah Tercapai dalam 5 Tahap?
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs Rusia di Dunia: Sama-sama Raksasa Nuklir, Siapa Lebih Kuat?
Trump Tegur Putin usai...
Trump Tegur Putin usai Rudal Rusia Tewaskan 12 Warga Ukraina: 'Vladimir, Stop!'
Rusia Pastikan Gunakan...
Rusia Pastikan Gunakan Senjata Nuklir Jika Diinvasi Barat
Moskow: Pengerahan Tentara...
Moskow: Pengerahan Tentara NATO ke Ukraina Bakal Picu Perang Dunia III Melawan Rusia!
Rusia Gelar Serangan...
Rusia Gelar Serangan Udara Besar-besaran di Seluruh Ukraina
Rusia Tak Menuntut Pemecatan...
Rusia Tak Menuntut Pemecatan Zelensky, Apa Alasannya?
Spanyol Batal Beli Amunisi...
Spanyol Batal Beli Amunisi Rp126 Miliar dari Israel, Tel Aviv Kutuk Keras
Profil Bill OReilly,...
Profil Bill O'Reilly, Pengamat Politik AS yang Sebut Negara Asia Tenggara Tak Punya Uang
Rekomendasi
Ancam Ledakkan Mapolres...
Ancam Ledakkan Mapolres Pacitan, Terduga Teroris Ditangkap Densus 88
Usia Muda, Karya Mendunia:...
Usia Muda, Karya Mendunia: Brand Fesyen Ini Buktikan Perempuan Bisa Berdaya dan Memberdayakan
Ingin Punya Rumah Terganjal...
Ingin Punya Rumah Terganjal SLIK, Menteri Ara Ajak Pengembang, Bank, dan OJK, Diskusi
Berita Terkini
Pemerintah Gaza Peringatkan...
Pemerintah Gaza Peringatkan Kematian Massal Segera akibat Blokade Israel
58 menit yang lalu
Konvoi Ambulans Ditembaki,...
Konvoi Ambulans Ditembaki, Sentimen Anti-China Meningkat di Myanmar
1 jam yang lalu
Senator Jerman Juluki...
Senator Jerman Juluki Tesla Mobil Nazi, Elon Musk Makin Dibenci di Eropa
1 jam yang lalu
6 Cara Iran Menang Perang...
6 Cara Iran Menang Perang Lawan AS dan Israel, Mungkinkah Tercapai dalam 5 Tahap?
2 jam yang lalu
Ukraina Tekan Italia...
Ukraina Tekan Italia Gelar KTT di Sela-sela Pemakaman Paus Fransiskus
3 jam yang lalu
10 Kelemahan Militer...
10 Kelemahan Militer AS dan 4 Cara China Menang Perang dengan Mudah
4 jam yang lalu
Infografis
Negara NATO Ini Klaim...
Negara NATO Ini Klaim akan Diinvasi Rusia dalam Beberapa Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved