Perbandingan Kekuatan Militer Turki dan Swedia, Mana Lebih Kuat?

Rabu, 01 Februari 2023 - 17:00 WIB
loading...
Perbandingan Kekuatan Militer Turki dan Swedia, Mana Lebih Kuat?
Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Kekuatan militer Turki tentu tak bisa diremehkan. Selain statusnya sebagai anggota NATO , mereka memiliki tentara kompeten yang didukung persenjataan militer mumpuni.

Terbaru, Turki diketahui tengah bersitegang dengan Swedia. Setelah sebelumnya tak kunjung memberi restu kepada Stockholm yang ingin bergabung dengan NATO, ketegangan diperparah pasca pembakaran salinan Al-Qur’an di depan Kedutaan Turki yang berada di negara tersebut.

Lantas, bagaimana jika kekuatan militer Turki dibandingkan dengan Swedia? Siapakah di antara kedua negara tersebut yang lebih kuat? Berikut perbandingan kekuatan militer Turki dan Swedia berdasarkan data Global Fire Power 2023.



1. Skor Power Index
Pada data Global Fire Power 2023, Turki memiliki power index sebesar 0,2016 (skor sempurna :0,0000) dan menempati posisi ke-11 di antara 145 negara yang turut mendapat pemeringkatan.

Sementara itu, Swedia memiliki Power Index sebesar 0,5679 dan bertengger di peringkat ke-37 dari 145 negara.

2. Jumlah Personel
Turki diperkirakan memiliki jumlah populasi mencapai 83 juta jiwa lebih. Dalam militernya, mereka tercatat memiliki 425.000 personel aktif, 200.000 personel cadangan, serta 150.000 pasukan paramiliter.

Sedangkan untuk Swedia, dengan jumlah penduduk sekitar 10,48 juta, mereka memiliki 16.000 personel aktif dan 22.000 pasukan paramiliter.

3. Alat Tempur Darat
Pada sektor alat tempur darat, Turki memiliki 2.229 tank, 112.476 kendaraan lapis baja, 1.038 artileri self-propelled, 2.107 towed artillery, serta 516 proyektor roket seluler.

Beralih ke pihak Swedia, berdasarkan data Global Fire Power 2023 mereka memiliki 121 tank,14.088 kendaraan lapis baja, dan 48 artileri self-propelled.



4. Alat Tempur Laut
Pada sektor laut, Turki memiliki 12 kapal selam, 16 kapal fregat, 9 korvet, 34 kapal patroli, dan 11 mine warfare. Sedangkan Swedia mempunyai 9 mine warfare, 298 kapal patroli, 7 korvet, serta 5 kapal selam.

5. Alat Tempur Udara
Beralih ke matra udara, Turki mempunyai 205 pesawat tempur, 83 pesawat angkut, 270 pesawat latih, 22 pesawat misi khusus, 7 aerial tanker, 478 helikopter, dan 110 helikopter serang.

Sementara di sisi Swedia, mereka memiliki 53 helikopter, 1 aerial tanker, 69 pesawat latih, 6 pesawat angkut, 5 pesawat misi khusus dan 71 pesawat tempur.
(esn)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1063 seconds (0.1#10.140)