Apakah Negara Arab Merayakan Maulid Nabi?

Selasa, 26 September 2023 - 10:28 WIB
Perayaan Maulid Nabi Muhammad berlangsung meraih di beberapa negara Arab. Foto/Reuters
RIYADH - Apakah negara Arab merayakan Maulid Nabi? Pertanyaan ini mungkin sesekali pernah terlintas dibenak seseorang yang merasa penasaran.

Bukan tanpa alasan, mereka mungkin ingin membandingkan kondisi yang ditemui di Indonesia dengan negara-negara Islam di jazirah Arab, khususnya terkait perayaan Maulid Nabi .

Sebagaimana diketahui, ada banyak masyarakat di Tanah Air yang merayakan Maulid Nabi. Bahkan, pemerintah sendiri menjadikannya sebagai hari libur nasional.



Merujuk pengertiannya, Maulid Nabi bisa diartikan sebagai peringatan hari kelahiran Nabi Muhammad SAW yang jatuh setiap 12 Rabiul Awwal dalam kalender Hijriah. Terkait alasannya, perayaan ini dilakukan sebagai bentuk cinta kasih umat Islam terhadap Nabi Muhammad.

Di Indonesia sendiri, Maulid Nabi biasa diperingati dengan berbagai kegiatan yang berbeda-beda antar daerah. Selain Indonesia, apakah negara lain seperti kawasan Arab juga merayakan Maulid Nabi?

Apa Negara Arab Merayakan Maulid Nabi

Perayaan Maulid Nabi mendapat tanggapan beragam dari negara-negara Arab. Meski demikian, satu hal yang pasti adalah tidak semua umat Islam memperingati Maulid Nabi.

Mengutip laman TRT World, Selasa (26/9/2023), sejumlah negara Muslim di jazirah Arab ikut memperingati Maulid Nabi. Bahkan, beberapa di antaranya juga menjadikan momen tersebut sebagai hari libur nasional seperti Indonesia.

Namun, hal ini akan sedikit berbeda dengan negara yang lebih konservatif seperti Arab Saudi dan Qatar. Mereka melarang perayaan sejenis Maulid Nabi dengan alasan tidak adanya catatan yang menunjukan bahwa Nabi Muhammad dulunya juga merayakan momen kelahirannya.

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More