Besok Saudi Mulai Berpuasa, Raja Salman Ucapkan Selamat Ramadan pada Umat Muslim

Rabu, 22 Maret 2023 - 15:22 WIB
Raja Salman ucapkan selamat Ramadan pada umat Muslim di seluruh dunia. FOTO/SPA
RIYADH - Raja Salman dari Arab Saudi mengirimkan ucapan selamat Ramadan kepada warga Kerajaan dan Muslim di mana pun. Ia mengungkapkan harapannya bahwa bulan suci akan membawa harapan dan kedamaian bagi umat Islam dan seluruh dunia.

Raja Salman menginstruksikan pihak berwenang yang terlibat dalam menyediakan layanan bagi para pengunjung Dua Masjid Suci untuk terus bekerja dengan tingkat efisiensi dan keunggulan tertinggi untuk memastikan para jamaah dapat melakukan ritual mereka dengan mudah dan tenang, demikian laporan Kantor Pers Saudi.



Seperti dikutip dari Arab News, Raja Salman berbicara saat dia memimpin sidang kabinet mingguan di Istana Irqah di Riyadh, setelah Mahkamah Agung mengumumkan bahwa Ramadan akan dimulai pada Kamis (23/3/2023).

Sementara itu Mahkamah Agung Kerjaan menyatakan bulan sabit tidak terlihat pada Selasa (21/3/2023) malam di Arab Saudi dan Kamis (23/3/2023) akan menjadi awal bulan suci Ramadan.



Pengadilan meminta semua Muslim di Kerajaan untuk mencari bulan sabit Ramadhan pada Selasa malam yang sesuai dengan 29 Shaban, 1444.



Kementerian Kehakiman mengumumkan telah meluncurkan sistem elektronik untuk penampakan bulan dengan tujuan mengotomatiskan dan mengatur proses penampakan bulan, dan menyatukan prosedur kerja antara pengadilan tingkat pertama dan Mahkamah Agung.

Layanan ini bertujuan untuk menyatukan sumber data observatorium melalui sistem elektronik yang kuat yang memberikan kecepatan dan integrasi dengan otoritas terkait, meningkatkan kualitas operasi observatorium, dan mempercepat dikeluarkannya keputusan Mahkamah Agung terkait penampakan hilal.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(esn)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More