Jerman Rugi Lebih dari Rp1.621 Triliun pada 2022 Terkait Perang di Ukraina

Senin, 20 Februari 2023 - 17:04 WIB
Kanselir Jerman Olaf Scholz dan Presiden Lituania Gitanas Nauseda mengunjungi pasukan Jerman di Pabrade, Lituania 7 Juni 2022. Foto/REUTERS/Andreas Rinke
BERLIN - Jerman telah kehilangan 100 miliar euro (lebih dari Rp1.621 triliun) terkait operasi militer Rusia di Ukraina dan kenaikan biaya listrik.

Perkiraan itu diungkapkan Presiden Institut Riset Ekonomi Jerman (DIW Berlin) Marcel Fratzscher.

"Perang Ukraina dan ledakan biaya energi yang terkait merugikan Jerman hampir 2,5%, atau 100 miliar euro dalam output ekonomi pada tahun 2022," ungkap Fratzscher kepada surat kabar Rheinische Post.



Dia menambahkan biaya ini akan terus meningkat di tahun-tahun mendatang.



Fratzscher mengatakan Jerman lebih terpengaruh oleh krisis ekonomi karena lebih bergantung pada energi Rusia.

Menurut dia, Jerman memiliki proporsi industri intensif energi yang tinggi dan "sangat bergantung pada ekspor dan rantai pasokan global."

Perang antara Rusia dan Ukraina terus berlanjut tanpa ada titik temu untuk menyelesaikannya. Barat terus memasok Kiev dengan persenjataan berat sehingga perang semakin sengit.
(sya)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More