Menang Pemilu Nigeria, Eks Diktator Buhari Berkuasa Lagi

Rabu, 01 April 2015 - 09:29 WIB
Menang Pemilu Nigeria,...
Menang Pemilu Nigeria, Eks Diktator Buhari Berkuasa Lagi
A A A
KANO - Muhammadu Buhari, mantan diktator Nigeria telah memenangkan Pemilu setelah mengalahkan kubu incumbent, Goodluck Jonathan. Mantan dikatator militer berusia 72 tahun itu kini berkuasa lagi di Nigeria.

Kemenangan Buhari terjadi di tengah kemarahan rakyat Nigeria atas pemberontakan kelompok Boko Haram yang sudah menewaskan ribuan orang. Pemilu dengan kemenangan Buhari itu juga tercatat sebagai suksesi bersejarah karena berlangsung damai.

Jonathan--yang saat ini tercatat sebagai Presiden Nigeria-- mengakui kekalahannya kepada Muhammadu Buhari dari kubu oposisi. Perayaan kemenangan Buhari pecah di seluruh basis-basis massa pendukung Buhari di Nigeria utara.

Para pendukung Buhari turun ke jalan membunyikan klakson dan melambaikan sapu sebagai simbol janji kampanye Buhari untuk menyapu korupsi endemik di Nigeria.

Jonathan mendesak pendukungnya untuk menerima hasil Pemilu di Nigeria. Meski selama Pemilu berlangsung laporan kecurangan sempat bermunculan. ”Tidak ada ambisi yang bernilai darah di setiap warga Nigeria,” katanya dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan setelah dia mengakui kekalahan.

“Kesatuan, stabilitas dan kemajuan negara kita tercinta lebih penting dari apa pun,” lanjut Jonathan. Menurut Reuters, Rabu (1/4/2015) suara penentu sebanyak 2,4 juta orang menjadi kunci kemenangan Buhari.

Hasil hitungan akhir oleh Associated Press, menunjukkan bahwa Buhari memenangkan lebih dari 15,3 juta suara rakyat Nigeria. SedangkanJonathan meraih 12,9 juta suara. Buhari memenangkan Pemilu di 19 negara bagian sedangkan Jonathan menang di 17 negara bagian.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1195 seconds (0.1#10.140)