Libanon Pastikan Pertempuran Hizbullah dengan Israel Berakhir

Jum'at, 30 Januari 2015 - 16:36 WIB
Libanon Pastikan Pertempuran...
Libanon Pastikan Pertempuran Hizbullah dengan Israel Berakhir
A A A
BEIRUT - Pemerintah Libanon memastikan perang antara Hizbullah dan Israel telah berakhir. Mencegah jatuhnya korban lebih banyak menjadi alasan Libanon memutuskan untuk menghentikan pertempuran dengan Negera Zionis tersebut.

"Dalam pertemuan kabinet semalam, walaupun sempat terjadi sedikit perdebatan, namun kami semua sepakat, demi menghindari jatuhnya korban lebih banyak maka diputuskan untuk menghindari pertempuran lebih lanjut dengan Israel," ucap Menteri Informasi Libanon, Tamzi Jreij.

Namun, seperti dilansir Xinhua, Jumat (30/1/2015), Jreji tetap menegaskan bahwa pemerintah Libanon mengutuk keras serangan yang dilakukan Israel terhadap beberapa daerah di Libanon selatan. Dirinya menuntut PBB untuk bekerja lebih keras guna mempertahankan perdamaian di wilayah tersebut.

Menurut Jreji, selain untuk menghindari jatuhnya korban, kebijakan ini juga diambil karena Libanon belum siap untuk menghadapi pertempuran jangka panjang. "Dibutuhkan persatuan dan solidaritas dari seluruh rakyat Libanon untuk menghadapi sebuah agresor," ucapnya.

Dalam pertemupuran yang berlangsung Rabu lalu, dua anggota tentara Israel dihantam roket Hizbullah. Selain dua tentara Israel, seorang anggota pasukan pasukan PBB turut menjadi korban tewas, diduga terkena roket yang ditembakan Israel.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8574 seconds (0.1#10.140)