Mobil Super Mewah Dijadikan Taksi Wisata di Dubai

Selasa, 04 November 2014 - 17:14 WIB
Mobil Super Mewah Dijadikan...
Mobil Super Mewah Dijadikan Taksi Wisata di Dubai
A A A
DUBAI - Pemerintah kota Dubai kembali membuat kehebohan. Setelah menggunakan mobil-mobil super mewah sekelas Ferrari atau Lamborghini sebagai mobil patroli polisi, kini mobil-mobil tersebut digunakan oleh Pemerintah Dubai sebagai taksi.

Melansir Al Arabiya, Selasa (4/11/2014), taksi-taksi super mewah ini akan beredar di kota Dubai pada tanggal 21 hingga 29 November, dan pada tanggal 5 sampai 9 Desember. Taksi ini akan beroperasi setiap akhir pekan di pusat wisata kota Dubai.

Jin Chwen Ong, Direktur Festival Motor Dubai, menyatakan, bukan hanya dua mobil itu yang akan dijadikan taksi wisata di Dubai, mobil mewah seperti Rolls Royce dan Hummer pun akan turut dijadikan angkutan umum. “Hal ini dilakukan untuk merayakan Festival Motor Dubai, dan semuanya gratis,” ucap Ong.

Penggunaan Taxi ini akan menawarkan wisatawan dan penduduk setempat pengalaman istimewa, dimana banyak orang memimpikan mengendarai mobil-mobil tersebut,” ucapnya. “Ide di balik ini adalah untuk merayakan semangat rakyat dalam bidang otomotif,” tambahnya.

Ong menyatakan program ini mungkin akan terus berjalan, bila masyarakat menginginkannya. “Bila respon yang kami dapatkan cukup bagus, maka mungkin kami akan memperpanjang operasional taksi-taksi tersebut,” imbuhnya.
(esn)
Berita Terkait
Perayaan Hari Nasional...
Perayaan Hari Nasional ke-52 Uni Emirat Arab di Jakarta
Peresmian Jalan Presiden...
Peresmian Jalan Presiden Joko Widodo di Uni Emirat Arab
Ini Perbedaan Arab Saudi...
Ini Perbedaan Arab Saudi dan Uni Emirat Arab
Uni Emirat Arab Ingin...
Uni Emirat Arab Ingin Normalisasi Hubungan dengan Turki
Koalisi Arab Marah Houthi...
Koalisi Arab Marah Houthi Membajak Kapal Berbendera Uni Emirat Arab
Remaja Ini Terpilih...
Remaja Ini Terpilih Jadi Imam Masjid di Uni Emirat Arab
Berita Terkini
Pakistan Akui Lakukan...
Pakistan Akui Lakukan Pekerjaan Kotor untuk Barat dalam Dukung Teroris
41 menit yang lalu
Dendam, Israel Tak akan...
Dendam, Israel Tak akan Kirim Pejabat Senior ke Pemakaman Paus Fransiskus
3 jam yang lalu
130.000 Orang Berikan...
130.000 Orang Berikan Penghormatan Terakhir pada Paus Fransiskus di Vatikan
4 jam yang lalu
Iran Tawarkan Kemitraan...
Iran Tawarkan Kemitraan Energi Nuklir dengan AS
4 jam yang lalu
Konflik Kashmir Memanas!...
Konflik Kashmir Memanas! Tentara India dan Pakistan Saling Tembak di Perbatasan
5 jam yang lalu
Trump Tawari Arab Saudi...
Trump Tawari Arab Saudi Paket Senjata Senilai Lebih dari Rp1.684 Triliun
6 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved