Wanita Indonesia Dimutilasi di Australia

Senin, 06 Oktober 2014 - 15:29 WIB
Wanita Indonesia Dimutilasi...
Wanita Indonesia Dimutilasi di Australia
A A A
BRISBANE - Seorang koki Australia telah membunuh pacarnya, wanita asal Indonesia dan memutilasi tubuh korban. Demikian keterangan polisi setempat, Senin (6/10/2014).

Koki Australia bernama Marcus Volke, 28, itu melarikan diri ketika petugas mendatangi apartemennya, karena menerima laporan ada bau busuk di dalamnya. Setelah lari, Volke bunuh diri dengan menggorok tenggorokannya.

Petugas menemukan tubuh wanita Indonesia itu di beberapa tempat. Salah satunya di tong sampah di luar apartemen. Polisi masih mengidentifikasi tubuh korban.

Volke bertemu pacarnya, saat mereka berdua bekerja sebagai koki kapal kapal pesiar internasional. Menurut ibunya, dia baru saja kembali ke Australia. ”Dia senang dan dia akan datang ke rumah untuk Natal, semuanya normal,” kata Dorothy Volke, di rumahnya di Victoria, seperti dikutip Sky News.

Polisi setempat menyatakan, bahwa mereka mencoba memastikan kapan pembunuhan itu berlangsung. Mereka tiba di apartemen pada Sabtu malam, ketika warga sekitar mengeluh adanya bau busuk di apartemen.

Saat polisi tiba, Volke melarikan diri melalui pintu kaca dan melompati balkon. Dia lantas bersembunyi di gang di mana ia bunuh diri.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7741 seconds (0.1#10.140)