Korban MH17 Diterbangkan ke Belanda

Selasa, 22 Juli 2014 - 16:26 WIB
Korban MH17 Diterbangkan...
Korban MH17 Diterbangkan ke Belanda
A A A
KHARKIV - Tubuh korban pesawat Malaysia Airlines (MAS) MH17 dikabarkan akan segera diterbangkan ke Belanda untuk dilakukan identifikasi. Sebelumnya, identifikasi korban MH17 direncanakan di wilayah Kharkiv, Ukraina timur.

Tubuh para korban sendiri akan tetap dikirim ke kota Kharkiv sebagai tempat transit, sebelum diterbangkan ke Belanda. Menurut ketua tim forensik Belanda, Peter Van Vliet, kualitas penyimpanan tubuh di dalam kereta sangat baik, hal ini akan membuat mayat terus dalam kondisi baik saat diterbangkan ke Belanda untuk diidentifikasi.

"Semua jenazah telah dimuat ke kereta khusus yang telah dipasang pendingin, akan dibawa ke Kharkiv terlebih dahulu. Semua mayat korban MH17 akan dibawa ke Belanda," Volodymyr Groysman, wakil perdana menteri Ukraina.

Melansir Al Jazeera semalam, menurut beberapa pejabat setempat setidaknya terdapat 282 tubuh korban yang sudah berhasil di evakuasi, dan tim evakuasi juga berhasil mengumpulkan 87 bagian tubuh. Semuanya sudah ditaruh di dalam kereta khusus.

"Kita tahu ada pesawat kargo Hercules dari Belanda yang sudah menunggu di sini (Kharkiv). Pada saat kereta tiba di sini, tubuh korbvan akan dimuat ke pesawat kargo dan diterbangkan ke Belanda," ungkap para pejabat setempat.
(esn)
Berita Terkait
Pengadilan Belanda Lacak...
Pengadilan Belanda Lacak Rudal BUK yang Jatuhkan Malaysia Airlines MH17
Hakim: Sudah Pasti MH17...
Hakim: Sudah Pasti MH17 Dijatuhkan Rudal BUK Rusia
Bagaimana Malaysia Airlines...
Bagaimana Malaysia Airlines Bangkit dari Tragedi MH370 dan MH17?
Mengenang Malaysia Airlines...
Mengenang Malaysia Airlines MH17 Dirudal Jatuh di Langit Ukraina, 298 Tewas Termasuk 12 WNI
Ada Indikasi Putin Suplai...
Ada Indikasi Putin Suplai Rudal yang Menembak Jatuh Pesawat MH-17
Australia Buktikan Rudal...
Australia Buktikan Rudal Buk Rusia Tembak Jatuh Malaysia Airlines MH17
Berita Terkini
Ledakan Dahsyat Pelabuhan...
Ledakan Dahsyat Pelabuhan Iran Tewaskan 40 Orang dan 1.242 Luka, Ini Respons Khamenei
1 jam yang lalu
Arab Saudi dan Qatar...
Arab Saudi dan Qatar Umumkan Akan Lunasi Utang Suriah Rp252,8 Miliar
2 jam yang lalu
Citra Satelit Ungkap...
Citra Satelit Ungkap Kemajuan Mencengangkan Proyek NEOM Mohammed bin Salman Senilai Rp8.418 Triliun
2 jam yang lalu
Di Ambang Perang dengan...
Di Ambang Perang dengan Pakistan, Kapal Perang India Tembakkan Rudal BrahMos
3 jam yang lalu
Terkonfirmasi! Kim Jong-un...
Terkonfirmasi! Kim Jong-un Kerahkan Tentara Korut ke Rusia untuk Perang Melawan Ukraina
3 jam yang lalu
Seteru Memanas, Menteri...
Seteru Memanas, Menteri Pakistan Ancam Serang India dengan Senjata Nuklir
4 jam yang lalu
Infografis
Paket Senjata Rp1.684...
Paket Senjata Rp1.684 Triliun Ditawarkan Trump ke Arab Saudi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved