Angkut 49 Orang, Pesawat Tempur Kiev Ditembak Jatuh

Sabtu, 14 Juni 2014 - 10:49 WIB
Angkut 49 Orang, Pesawat...
Angkut 49 Orang, Pesawat Tempur Kiev Ditembak Jatuh
A A A
LUHANSK - Sebuah pesawat tempur Ukraina yang membawa setidaknya 49 penumpang ditembak jatuh semalam. Insiden itu disebut sebagai salah satu insiden paling berdarah dalam sejarah krisis Ukraina.

Sumber pasukan anti-teror militer Ukraina mengkonfirmasi, bahwa pesawa tempur Ilyushin-76 ditembak jatuh saat mendekati bandara di Kota Luhansk, Ukraina timur.

Sumber itu kepada CNN yang dilansir Sabtu (14/6/2014), mengaku belum mengetahui apakah 49 penumpang pesawat tempur itu selamat atau tewas.

Insiden itu terjadi beberapa jam setelah pemerintah Ukraina yang berbasis di Kiev mencoba untuk merebut wilayah Luhansk, setelah mengklaim berhasil merebut Kota Mariupol dari tangan separatis pro-Rusia.

Anton Geraschenko, penasihat Menteri Dalam Negeri Ukraina, Arsen Avakov, mengatakan lebih dari 30 "teroris" telah ditahan dan basis mereka dihancurkan. Istilah teroris itu mengacu kepada kelompok separatis pro-Rusia. Menurutnya, para separatis bersembunyi di rumah-rumah dan ruang bawah tanah.

"Semua kunci benteng yang dipegang oleh para teroris sudah di bawah kontrol (pasukan Ukraina),” kata Arsen Avakov di Facebook. (Baca: Pasukan Kiev Serbu Mariupol, 5 Separatis Pro-Rusia Tewas)

Empat tentara Ukraina terluka dalam operasi militer di Mariupol. Menurut Kementerian Dalam Negeri Ukraina,bendera Ukraina dengan cirikhas warna kuning dan biru telah berkibar lagi di Mariupol. Kota ini telah berpindah tangan beberapa kali akibat perseteruan antara antara pasukan Kiev dan separatis pro-Rusia.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9810 seconds (0.1#10.140)