Pertempuran Pecah di Bandara Donetsk

Senin, 26 Mei 2014 - 20:14 WIB
Pertempuran Pecah di...
Pertempuran Pecah di Bandara Donetsk
A A A
DONETSK - DONETSK - Paska massa pro-Rusia mengambil alih bandara Donetsk pada Senin (26/5/2014) siang waktu setempat, dilaporkan pertempuran pecah di wilayah tersebut.

Pewarta Reuters yang berada di lokasi kejadian mengaku melihat kepulan asap dari dalam bandara, disertai dengan bunyi tembakan dan ledakan yang sangat intens terdengar dari dalam bandara.

Pertempuran dikabarkan pecah paska, kandidat kuat presiden baru Ukraina, Petro Poroshenko, mengatakan dalam sebuah konferensi pers, bahwa dirinya tidak akan mentolelir segala macam aksi terorisme yang terjadi di Ukraina.

“Para pemberontak terperangkap di dalam terminal. Sebagian besar bandara saat ini sudah kembali dikuasai oleh Garda Nasional Ukraina. Mereka saat ini sepertinya sedang melakukan negoisasi,” ungkap juru bicara bandara, Dmitry Kosinov, tak lama sebelum baku tembak berlangsung.

Seorang juru bicara massa pro-Rusia menyatakan, kelompok yang sedang berada di bandara saat ini berasal dari batalion timur, yang juga turut ambil bagian dalam pertempuran dengan pasukan Ukraina, pekan lalu.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0910 seconds (0.1#10.140)