Es Antartika mencair, air laut ditakutkan naik 3 meter

Selasa, 13 Mei 2014 - 11:17 WIB
Es Antartika mencair, air laut ditakutkan naik 3 meter
Es Antartika mencair, air laut ditakutkan naik 3 meter
A A A
Sindonews.com – Para peneliti mengatakan, lapisan es di Antarika Barat mulai mencair dalam jumlah besar. Mereka khawatir kondisi itu akan memicu naiknya permukaan laut hingga tiga meter dalam waktu yang relatif cepat dari perkiraan.

Prediksi itu akan menjadi masalah besar bagi kota-kota pantai di Antartika. Fakta itu terungkap dari makalah Science and Geophysical Research Letters. “Ini benar-benar terjadi,” kata Thomas P. Wagner, kepala program NASA untuk Antartika kepada New York Times, Senin (12/5/2014).

“Tidak ada yang menghentikannya sekarang. Tapi Anda masih bisa membatasi dengan (ilmu) fisika seberapa cepat es dapat mengalir,” lanjut dia.

Para penulis makalah menyimpulkan bahwa penyebab mencairnya lapisan es antartika karena terjadi pembengkakan di kedalaman laut akibat pemanasan global.

Perkiraan mengerikan dari peneliti itu sesuai dengan riset Glasiologis dari Universitas Ohio, John H. Mercer pada tahun 1978. Menurut Mercer , es yang terletak di tepi mangkuk Antartika akan mencair kemudian pindah ke laut dan menciptakan ketidakstabilan.

Perubahan iklim global sempat menjadi perdebatan sengit komunitas ilmiah dari berbagai dunia. ”Kelangkaan pengamatan di Antartika membuat lebih sulit untuk mengidentifikasi tren suhu di sana, tetapi hal itu bukan hal mustahil untuk dilakukan,” kata Nathan Gillett, pakar klimatologi lingkungan Kanada.

Dalam sebuah artikel penelitian di Nature Geoscience, yang dirilis tahun 2012 silam sejatinya gejala tidak normal tentang lapisan es Antartika sudah terdeteksi. ”Ada bukti jelas bahwa lapisan es di Antartika Barat memberikan kontribusi pada naiknya permukaan laut,” bunyi artikel itu yang ditulis para ilmuwan.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2692 seconds (0.1#10.140)