Putin dan Obama hadiri peringatan Perang Dunia II

Kamis, 08 Mei 2014 - 19:55 WIB
Putin dan Obama hadiri...
Putin dan Obama hadiri peringatan Perang Dunia II
A A A
Sindonews.com – Presiden Rusia Vladimir Putin akan bertemu dengan para pemimpin Barat untuk pertama kalinya semenjak krisis di Ukraina memanas pada saat ia menghadiri peringatran Perang Dunia II di Perancis bulan depan, papar Duta Besar Rusia untuk Paris, Alexander Orlov, pada Kamis (8/5/2014).

Seperti dilansir Reuters, Putin akan hadir bersama dengan Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama dan Kanselir Jerman Angela Merkel dalam upacara untuk menandai peringatan 70 pendaratan tentara sekutu di Normandy untuk melawan pasukan Nazi Jerman, 6 Juni mendatang.

"Saya telah mengatakan kepada dia (Vladimir Putin), sebagai wakil dari Orang Rusia, bahwa ia dipersilahkan untuk menghadiri upacara tersebut," ungkap Presiden Prancis, Francois Hollande.

Menteri Pertahanan Perancis, Jean- Yves Le Drian memberikan komentar yang lebih keras dengan menyatakan bahwa bila Putin menolak atau membatalkan undangan tersebut, maka itu sama saja dengan menghina sejarah.

Hubungan Moskow dengan Barat telah memburuk secara dramatis pas penggulingan Yanukovich pada bulan Februari lalu. Hubungan keduanya semakin memburuk paska Rusia dituduh mencaplok Crimea dari Ukraina.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0304 seconds (0.1#10.140)