Rusia: Ukraina timur siap-siap untuk referendum

Senin, 14 April 2014 - 17:24 WIB
Rusia: Ukraina timur...
Rusia: Ukraina timur siap-siap untuk referendum
A A A
Sindonews.com – Menteri Luar Negeri Rusia, Sergei Lavrov, mengatakan warga etnis Rusia di wilayah Ukraina timur harus bersiap untuk referendum yang akan digelar bulan depan. Mereka harus terlibat dalam penyusunan struktur negara baru.

Menurut Lavrov, Moskow menginginkan agar Kiev (Pemerintah Ukraina) memberikan hak yang sama untuk semua warga negaranya. Dia membantah tuduhan Ukraina dan AS, bahwa agen rahasia Rusia mengobarkan kerusuhan di Ukrain timur.(Baca juga: AS: Rusia dalang kekerasan di Ukraina)

Sebaliknya, dia mengutip laporan media, bahwa direktur CIA, John Brennan, justru telah mengunjungi Kiev. Kelompok demonstran pro-Moskow di Ukraina timur menyatakan, bahwa mereka menghendaki adanya konstitusi baru yang akan menciptakan sebuah sistem pemerintah federal dengan otonomi yang lebih besar diberikan pada daerah.

”Saya belum tahu rincian referendum yang telah diumumkan digelar pada 25 Mei,” kata Lavrov dalam sebuah konferensi pers, seperti dikutip Reuters.

Persiapan referendum itu, lanjut dia telah dibahas parlemen Ukraina. ”(Telah) menyusun semacam teks dengan Verkhovny Rada (Parlemen Ukraina ) tanpa partisipasi dari daerah dan kemudian menempatkan untuk referendum yang tidak merespon kriteria (yang diinginkan warga),” ujar Lavrov.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8656 seconds (0.1#10.140)