Rusia dicap invasi Ukraina pakai gaya Crimea

Senin, 14 April 2014 - 10:45 WIB
Rusia dicap invasi Ukraina...
Rusia dicap invasi Ukraina pakai gaya Crimea
A A A
Sindonews.com – Negara-negara Barat yang menggelar rapat darurat di PBB mengecam Rusia atas situasi yang semakin mencekam di Ukraina timur. Mereka bahkan menuduh Rusia menginvasi Ukraina menggunakan gaya pencaplokan Crimea.

Tuduhan itu mengacu pada pengerahan puluhan ribu pasukan Rusia yang dilengkapi dengan peralatan tempur di perbatasan Ukraina. Hal itu terungkap dari gambar citra satelit Inggris. (Baca juga: Presiden Ukraina: Rusia luncurkan perang!)

”Citra satelit menunjukkan bahwa ada skeitar 35.000 hingga 40.000 tentara Rusia di sekitar perbatasan dengan Ukraina, yang dilengkapi dengan pesawat tempur, tank, artileri dan dukungan logistik,” kata Duta Besar Inggris untuk PBB, Mark Lyall Grant.

Duta Besar Prancis untuk PBB, mengamini pernyataan Grant. Dewan Keamanan PBB telah menggelar pertemuan darurat di tengah perseteruan tajam antara Rusia, dengan Amerika Serikat dan sekutu-sekutnya di Eropa.

Duta Besar Rusia untuk PBB, Vitaly Churkin, menepis tuduhan negara-negara Barat itu. ”Banyak tuduhan yang tidak akurat yang dibuat untuk melawan Rusia,” kata Churkin yang menyalahkan Pemerintah Ukraina atas kekacauan di Ukraina timur, setelah Pemerintah Ukraina mengumumkan ultimatum terhadap kelompok penuntut referendum.

Pemerintah Ukraina akan melucuti senjata kelompok separatis di Ukraina timur pagi ini (14/4/2014). Mereka mengancam akan menggunakan kekuatan bersenjata jika kelompok itu menolak menyerahkan senjatanya.

”Hal yang mungkin memicu gejolak yang terburuk,” kata Churkin yang mengkritik ultimatum Pemerintah Ukraina itu, seperti dikutip Reuters.

”Pihak berwenang (di Ukraina) tidak mau mendengarkan mereka yang tidak menerima dominasi kelompk radikal nasional Kiev, kelompok Chauvinists, Russophobic, dan pasukan anti-Semit,” lanjut Churkin.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0701 seconds (0.1#10.140)